Sistem Registrasi Fiducial pada Gambar Medis Tiga Dimensi dengan Sturm-Pastyr Localizer

Akbar, Junaedi (2023) Sistem Registrasi Fiducial pada Gambar Medis Tiga Dimensi dengan Sturm-Pastyr Localizer. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05111940000041-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
05111940000041-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu jenis radiosurgery adalah stereotaktik radiosurgery yaitu bertujuan memberikan dosis radiasi yang sangat terfokus pada volume target sambil menjaga jaringan normal di sekitarnya. Untuk mencapai tujuan ini, diperlukan lokalisisasi yang akurat dari volume target dan penyesuaian yang akurat dari distribusi dosis yang diresepkan dengan volume target yang terlokalisasi yang dapat dipenuhi dengan bingkai lokalisasi. Peralatan ini dapat melakukan transformasi geometri dari gambar Computed Tomography (CT) yaitu dua dimensi (u,v) dari gambar medis menjadi sistem koordinat tiga dimensi (x,y,z) dari frame stereotaktik. Salah satu tipe localization rod sering digunakan adalah fiducial marker atau penanda fiducial, penanda ini akan menciptakan penanda pada gambar. Salah satu bingkai lokalisasi adalah Sturm-Pastyr (SP) Localizer. Sturm-Pastyr Localizer ini telah terintegrasi dengan peralatan stereotaktik seperti Riechert-Mundinger dan Zamorano-Dujovny. Penelitian ini menggunakan 12 data DICOM bermodalitas CT yang terdapat Sturm-Pastyr Localizer. Penelitian ini menghasilkan sistem yang dapat melakukan registrasi fiducial yang ada pada bingkai lokalisasi SP. Penelitian ini menghasilkan fiducial registration error (FRE) dari 12 data DICOM sebesar 0,2629 mm dan target registration error (TRE) dari salah satu data DICOM sebesar 0,63 mm. Error tersebut dipengaruhi karena adanya perbedaan nilai tingkat kecerahan dan kekontrasan window-width/window-center (WW/WC) dari data yang digunakan saat proses tracking, dan juga adanya kemungkinan eror saat proses CT scan seperti adanya pergerakan pasien dan pergerakan bingkai lokalisasi. Untuk pengembangan selanjutnya, direkomendasikan untuk menemukan atau membuat algoritma yang dapat menentukan nilai WW/WC yang optimal dari setiap data DICOM yang diinputkan, sehingga dapat memperoleh hasil yang lebih optimal.
=================================================================================================================================
One type of radiosurgery is stereotactic radiosurgery, which aims to deliver highly focused radiation doses to the target volume while preserving the surrounding normal tissues. To achieve this goal, accurate localization of the target volume and precise adjustment of the prescribed dose distribution with the localized target volume are required, which can be accomplished using localization frames. This equipment can perform geometric transformations of Computed Tomography (CT) images, i.e., the two-dimensional (u,v) medical images, into a three-dimensional (x,y,z) coordinate system of the stereotactic frame.One commonly used type of localization rod is the fiducial marker, which creates markers on the images. A specific type of localization frame is the Sturm-Pastyr (SP) Localizer.The Sturm-Pastyr Localizer has been integrated with stereotactic equipment like Riechert-Mundinger and Zamorano-Dujovny. This research used 12 CT modality DICOM data with Sturm-Pastyr Localizer. The study resulted in a system that can perform registration of fiducial markers present on the SP localization frame. The research produced a fiducial registration error (FRE) of 0.2629 mm for the 12 DICOM data and a target registration error (TRE). For further development, it is recommended to find or create an algorithm that can determine the optimal WW/WC values for each input DICOM data to obtain more optimal results.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: bingkai stereotaktik, lokalisasi Sturm-Pastyr, registrasi fiducial, fiducial registration, stereotactic frame, Sturm-Pastyr Localizer
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174 Technological forecasting
T Technology > T Technology (General) > T385 Visualization--Technique
T Technology > T Technology (General) > T58.6 Management information systems
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Junaedi Akbar
Date Deposited: 30 Nov 2023 04:53
Last Modified: 30 Nov 2023 04:53
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/101963

Actions (login required)

View Item View Item