De Stijl: Tektonika Ruang Empat Dimensional

Awanda, Ara (2023) De Stijl: Tektonika Ruang Empat Dimensional. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08111940000037-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
08111940000037-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Definisi ruang banyak mengalami perubahan pada era modern, terutama akibat adanya perubahan cara pandang terhadap ruang dan waktu. Di era yang sama, terdapat kelompok arsitek dan seniman dengan nama De Stijl yang juga membahas dinamika ruang tersebut. De Stijl merupakan gerakan seni yang dimulai pada tahun 1917 di Belanda. Di dalam kelompok De Stijl, terdapat dua tokoh penting yang secara jelas menyatakan pendapat yang saling bertolak belakang mengenai ruang, yaitu Piet Mondrian dan Theo van Doesburg. Perancangan Tugas Akhir ini dibahas sebagai sebuah kajian terhadap konsep ruang yang diperbincangkan di dalam kelompok tersebut untuk mengetahui konstruksi dan komposisi tektonika ruang dalam arsitektur jika ditinjau pada dimensi keempat berdasarkan diskursus ruang pada De Stijl. Perancangan ini merupakan proyek eksperimental berupa penerapan teori Neoplastisisme dari kelompok De Stijl dalam upaya memahami kompleksitas tapak. Eksplorasi tektonika ruang yang dilakukan dalam perancangan mengangkat kawasan Ampel, Surabaya sebagai studi kasus perancangan arsitektur. Proses perancangan dilakukan dengan mengoperasikan transformasi formal yang sama dengan yang sudah pernah dilakukan sebelumnya terhadap arsitektur pada tapak dengan tetap berpegang pada prinsip-prinsip De Stijl.
=================================================================================================================================
The definition of space has undergone many changes in the modern era. In the same era, there was a group of architects and artists, De Stijl, who also discussed spatial dynamics. De Stijl is an art movement that started in 1917 in the Netherlands. Within the De Stijl group, there were two important figures, Piet Mondrian and Theo van Doesburg, who clearly expressed contradictory opinions about space. This Final Project is a study of spatial concept discussed within De Stijl’s group to find out the construction and spatial composition of tectonics in architecture, which is seen as a four-dimensional space based on the spatial discourse in De Stijl. This is an experimental project of applying Neoplasticism theory from De Stijl's group in order to understand the complexity of the site. The spatial tectonic exploration carried out in the design elevates the Ampel Area, Surabaya as a case study in architectural design. The design process is carried out by carrying out the same formal transformation that has been done before for the architecture in the site while still adhering to the principles of De Stijl.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Bidang, Dimensi, Eksperimental, Masjid Ampel, Tektonika, Ampel Mosque, Dimension, Tectonic
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture > NA2750 Architectural design.
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Architecture > 23201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ara Awanda
Date Deposited: 20 Nov 2023 07:09
Last Modified: 20 Nov 2023 07:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/102066

Actions (login required)

View Item View Item