Evaluasi Dan Pemeliharaan Perkerasan Lentur Jl. Bypass Krian Menggunakan Metode Pavement Condition Index (PCI) Dan Bina Marga (KM 26+100 - KM 33+800)

Alvian T R D, Moch (2023) Evaluasi Dan Pemeliharaan Perkerasan Lentur Jl. Bypass Krian Menggunakan Metode Pavement Condition Index (PCI) Dan Bina Marga (KM 26+100 - KM 33+800). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 10111710013054-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
10111710013054-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Dalam menunjang perekonomian di Kabupaten Sidoarjo, transportasi adalah salah satu sarana terpenting yang sangat berpengaruh terhadap perkembangan ekonomi daerah. Dan untuk menunjang kelancaran transportasi darat yang mempunyai peranan penting tersebut, jalan merupakan faktor utama yang mempengaruhi pergerakan transportasi. Sehingga diperlukan kualitas infrastruktur jalan yang baik guna memperlancar kegiatan perekonomian dan pemerataan pembangunan. dengan semakin tingginya pertumbuhan ekonomi penduduk, mengakibatkan meningkatnya lalu lintas yang membuat beban jalan sudah tidak sesuai lagi dengan perencanaan sebelumnya, khususnya yang terjadi pada daerah perbatasan Sidoarjo dan Mojokerto yaitu di jalan Bypass Krian. Untuk mengatasi hal tersebut, maka dibutuhkan evaluasi perkerasan lentur jalan yang baik dan pemeliharaan yang berkelanjutan. Data yang diperoleh dari proyek ini adalah data LHR, data AHS dalam bentuk soft file. Data diolah untuk dijadikan analisa kerusakan dan kepadatan lalu lintas di jalan tersebut. Dari hasil pengolahan data, dapat dibuat evaluasi perhitungan kerusakan untuk kemudian dihitung volumenya dan dilakukan perbaikan dan pemeliharaan menggunakan metode Pavement Condition Index dan Bina Marga. Adapun alat bantu yang digunakan dalam melakukan evaluasi ini diantaranya adalah kamera, pulpen, buku catatan, roll meter, dan data jalan. Hasil survey lapangan sepanjang 7,7 Km terdapat Sembilan jenis kerusakan yang ditemukan, terdiri atas alur, pengausan, kegemukan, pelepasan butir, tambalan, lubang, , retak kulit buaya, retak halus, retak memanjang, dan retak pinggir. Hasil rata-rata nnilai PCI adalah 54,21 dan nilai Bina Marga adalah 6.12 sehingga masuk dalam program pemeliharaan berkala. Metode perbaikan yang digunakan meliputi P2, P3, P4, P5, dan P6. Selanjutnya untuk rencana anggaran biaya mendapatkan pembulatan estimasi yang diperlukan untuk perbaikan adalah sebesar Rp6,769,815,335 (Enam Miliar Tujuh Ratus Enam Puluh Sembilan Juta Delapan Ratus Lima Belas Ribu Tiga Ratus Tiga Puluh Lima Rupiah).
=====================================================================================================================================
In supporting economic matters in Sidoarjo Regency, transportation is one of the most important tool that influence regional economic development. And to support the fluency of land transportation, road is the main factor of transportation movement. So it needs a good road infrastructure quality that has an important role to facilitate economic activities and equitable development. With the increasing number of population economic growth, resulting in increased traffic which makes the road load no longer in accordance with the previous planning which occurred especially in the Sidoarjo and Mojokerto border area. So it is necessary to evaluate the flexible pavement structure and sustainable maintenance in the area. The data obtained from this project are LHR data, AHS data data in the form of soft files. The data is processed to be used as an analysis of damage and traffic density on the road. From the results of data processing, an evaluation of the damage calculation can be made to then calculate the volume and repair and maintenance using the Pavement Condition Index and Bina Marga methods. The tools used in conducting this evaluation include cameras, pens, notebooks, roll meters, and road data. The result of the field survey of 7.7 Km found 9 types of damage. Consisting rutting, weathering, bleeding, raveling, patching, potholes, shoving, alligator crack, block crack, longitudinal crack, and edge crack. The average PCI score is 54.21 and the average Bina Marga score is 6.12 so that it’s included in the periodic maintenance program. The maintenance methods used are P2, P3, P4, P5, and P6. For the budget plan, the estimated rounding needed is Rp6,769,815,335 (Six Billion Seven Hundred Sixty Nine Million Eight Hundred Fifteen Thousand Three Hundred Thirty Fife Rupiah).

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pavement Condition Index, Bina Marga, Evaluasi Perkerasan Jalan, Pemeliharaan Rutin, ArcGIS, dan Biaya Perbaikan
Subjects: T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE251.T74 Pavements--Design and construction
Divisions: Faculty of Vocational > Civil Infrastructure Engineering (D4)
Depositing User: Moch Alvian T R D
Date Deposited: 06 Aug 2023 13:32
Last Modified: 06 Aug 2023 13:32
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/103066

Actions (login required)

View Item View Item