Peran Kader Lingkungan Kampung Ondomohen Magersari Surabaya Dalam Mempertahankan Dan Mengembangkan Wisata Edukasi Lingkungan Hidup Di Perkotaan

Ardiyani, Fadhilah Nur (2023) Peran Kader Lingkungan Kampung Ondomohen Magersari Surabaya Dalam Mempertahankan Dan Mengembangkan Wisata Edukasi Lingkungan Hidup Di Perkotaan. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09311940000039-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
09311940000039-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 September 2025.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kader lingkungan di Kampung Ondomohen Magersari adalah komunitas penggerak lingkungan. Kader lingkungan di Kampung Ondomohen Magersari memiliki peran penting dalam mempertahankan dan mengembangkan wisata edukasi lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peran kader lingkungan dalam mempertahankan dan mengembangkan wisata edukasi lingkungan hidup dari segi lingkungan maupun wisata edukasinya. Metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi digunakan selama penelitian ini. Peneliti menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi untuk mengumpulkan data. Wawancara telah dilakukan kepada fasilitator lingkungan, kader lingkungan, ketua RT 08 dan ketua RW 07 Kelurahan Ketabang, dan motivator lingkungan menggunakan teknik purposive sampling. Observasi yang dilakukan di Kampung Ondomohen Magersari meliputi kondisi lingkungan, kondisi masyarakat, kegiatan wisata, kegiatan kader lingkungan. Dokumentasi yang dilakukan peneliti berupa profil Kampung Ondomohen Magersari dan arsip administrasi. Hasil penelitian ini menunjukkan peran kader lingkungan dalam mempertahankan wisata edukasi lingkungan di Kampung Ondomohen Magersari diantaranya yaitu: membentuk tim koordinator, memberi pendidikan lingkungan kepada warga, melibatkan warga dalam kegiatan peduli lingkungan, menjalin kerjasama dengan pihak luar, dan melibatkan warga dalam diskusi keberlanjutan kampung. Sedangkan untuk peran kader lingkungan dalam mengembangkan wisata edukasi lingkungan di Kampung Ondomohen Magersari diantaranya adalah: melibatkan UMKM warga Kampung Ondomohen Magersari, memberi pendidikan lingkungan kepada pengunjung, dan membentuk tim koordinator.
=========================================================================================================================================
Environmental cadres in Kampung Ondomohen Magersari are an environmental activist community. Environmental cadres in Ondomohen Magersari Village have an important role in maintaining and developing environmental educational tourism. This study aims to explain the role of environmental cadres in maintaining and developing environmental education tourism from an environmental and educational tourism perspective. A qualitative method with a phenomenological approach was used during this study. Researchers used interviews, observation, and documentation to collect data. Interviews were conducted with environmental facilitators, environmental cadres, heads of RT 08 and heads of RW 07 Ketabang Village, and environmental motivators using a purposive sampling technique. Observations made in Ondomohen Magersari Village included environmental conditions, community conditions, tourism activities, environmental cadre activities. Documentation by researchers was in the form of profiles of Kampung Ondomohen Magersari and administrative archives. The results of this study indicate the role of environmental cadres in maintaining environmental education tourism in Ondomohen Magersari Village including: forming a coordinating team, providing environmental education to residents, involving residents in environmental care activities, collaborating with outsiders, and involving residents in village sustainability discussions. As for the role of environmental cadres in developing environmental education tourism in Ondomohen Magersari Village, they include: involving MSME residents of Ondomohen Magersari Village, providing environmental education to visitors, and forming a coordinating team.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Peran Kader Lingkungan, Lingkungan, Wisata Edukasi Lingkungan, The Role of Environmental Cadres, Environmental, Environmental Education Tourism
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GE Environmental Sciences
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HM Sociology
H Social Sciences > HM Sociology > HM141 Leadership
H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Business and Management Technology > Development Studies > 60201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Fadhilah Nur Ardiyani
Date Deposited: 03 Aug 2023 04:31
Last Modified: 03 Aug 2023 04:31
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/103080

Actions (login required)

View Item View Item