Prasetyo, Farhan Izzuddin (2023) Sistem Kendali Viskositas Dan Kadar Garam Pada Proses Adjustment Kecap Manis Menggunakan Metode Fuzzy Logic Pada PT. Heinz Abc Indonesia - Pasuruan. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
10311910000023-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2025. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Setiap perusahaan selalu berusaha menjaga kualitas dari hasil produksi yang dilakukan. Hal tersebut akan mempengaruhi reputasi perusahaan yang erat kaitannya dengan kepercayaan dan daya beli konsumen. Kualitas kecap dapat ditentukan dari berbagai parameter, diantaranya yaitu kualitas berdasarkan tingkat viskositasnya. Saat ini nilai viskositas kecap kerap kali tidak sesuai standar yang ditetapkan perusahaan dikarenakan bahan baku yang sifatnya inkonsisten. Salah satu cara memperbaiki hal tersebut adalah dengan melakukan pengaturan pada proses adjustment. Pengaturan yang dilakukan untuk membuat viskositas sesuai standar dilakukan dengan cara penghitungan nilai komposisi penambahan bahan pada kecap. Komposisi penambahan yang dimaksud berupa nilai air mineral dan nilai air garam, karena kedua hal tersebut saling berkaitan. Namun, komposisi tersebut tidak dapat disamakan pada setiap pemasakan, maka pengulangan adjustment akan dilakukan jika kualitas masih belum sesuai. Oleh karena itu, diperlukan suatu sistem yang dapat mengendalikan tingkat viskositas dan kadar garam pada kecap manis. Pada penelitian ini penulis merancang sebuah sistem kendali viskositas dan kadar garam yang mampu menentukan volume penambahan air mineral dan air garam sehingga dapat menghasilkan kecap yang sesuai standar. Sistem ini menggunakan metode fuzzy logic dengan Arduino UNO digunakan sebagai kendali utama yang terhubung dengan sensor viskositas dan sensor garam sebagai pendeteksi. Input dari fuzzy tersebut merupakan hasil pembacaan sensor, dengan output sistem berupa nilai penambahan air mineral, air garam dan mode pengaduk. Berdasarkan pengujian pembacaan sensor sudah terverifikasi dengan tingkat rata - rata eror sensor viskositas sebesar 14,16% dan sedangkan pada sensor salinitas sebesar 11,27%. Hasil pengujian sistem keseluruhan didapatkan persentase error sebesar 12,61% terhadap viskositas target.
==================================================================================================================================
Every company always strives to maintain the quality of its production. This factor significantly affects the company's reputation, which is closely related to consumer trust and purchasing power. The quality of soy sauce can be determined by various parameters, including its viscosity level. Currently, the viscosity values of soy sauce often do not meet the standards set by the company due to inconsistent raw materials. One way to address this issue is by making adjustments in the production process. The adjustment is made by calculating the composition values for adding substances to the soy sauce, namely mineral water and saltwater, as these two components are closely related. However, the composition cannot be standardized for every batch, which necessitates repeated adjustments if the quality is still not satisfactory. Therefore, a system is needed to control the viscosity level and salt content in sweet soy sauce. In this research, the author has designed a viscosity and salt content control system capable of determining the volume of mineral water and saltwater additions to produce soy sauce that meets the standards. This system uses fuzzy logic method with Arduino UNO as the main controller, which is connected to viscosity and salt sensors for detection. The inputs for the fuzzy logic system are readings from the sensors, and the system outputs values for adding mineral water, saltwater, and the stirring mode. Based on sensor readings, the verification tests have shown an average error rate of 14.16% for the viscosity sensor and 11.27% for the salinity sensor. The overall system testing resulted in an error rate of 12.61% against the target viscosity.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Viskositas, Kadar Garam, Sistem Kendali, Kecap Manis, Viscosity, Salt Content, Control System, Sweet Soy Sauce. |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA9.64 Fuzzy logic T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1573 Detectors. Sensors T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK351 Electric measurements. |
Divisions: | Faculty of Vocational > 36304-Automation Electronic Engineering |
Depositing User: | Farhan Izzuddin Prasetyo |
Date Deposited: | 11 Aug 2023 02:15 |
Last Modified: | 11 Aug 2023 02:15 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/104612 |
Actions (login required)
View Item |