Rancang Bangun Aplikasi Berita Dan Informasi Pariwisata Indonesia Terkini Dengan Menggunakan Kerangka Kerja Phonegap

Triwardhono, Haryo (2014) Rancang Bangun Aplikasi Berita Dan Informasi Pariwisata Indonesia Terkini Dengan Menggunakan Kerangka Kerja Phonegap. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5110100031_Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5110100031_Undergraduate_Thesis.pdf

Download (2MB)

Abstract

Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak tempat yang indah yang dijadikan sebagai tempat wisata. Untuk mendukung peningkatan sektor pariwisata diperlukan upaya dengan pengembangan produk-produk yang terkait. Salah satunya yaitu aplikasi yang memberikan informasi pariwisata di Indonesia agar pembaca berita mengetahui dan tertarik untuk berkunjung.Saat ini dengan teknologi yang semakin maju, hampir seluruh orang dapat menikmati layanan internet melalui perangkat bergerak. Portal berita menyediakan informasi yang sangat banyak dan terkini pada semua topik. Sayangnya, pembaca menjadi sulit untuk membaca informasi tertentu yang diinginkan, terlebih jika portal berita tersebut kurang mengkategorisasikan dan menyediakan menu halaman yang mudah. Pengembangan aplikasi berita dan informasi pariwisata Indonesia pada Tugas Akhir ini menggunakan kerangka kerja PhoneGap dan jQuery Mobile agar aplikasi dapat berjalan pada berbagai platform perangkat bergerak dengan satu kali pengkodean. Digunakan juga pustaka peta Leaflet untuk menampilkan peta pada halaman utama aplikasi. Pada peta, berita dan informasi akan ditandai dengan ikon penanda sesuai dengan informasi lokasi yang relevan untuk memudahkan pengguna aplikasi. Hasil pengujian membuktikan bahwa aplikasi yang dibangun oleh PhoneGap berhasil dijalankan pada berbagai macam perangkat.
====================================================================================================================================
Indonesia is a country that has many beautiful places that serve as tourist attractions. It is required many efforts to support the improvement of the tourism sector. One of the efforts is providing tourism information in Indonesia. Today with a more advanced technology, almost everyone can enjoy internet services via mobile devices. News Portal providing up to date information in topics. Unfortunately, the reader becomes difficult to read certain information which desirable, especially if the news portal doesn’t provide easy navigation and topic categorization. This Indonesia tourism news and information application was built using PhoneGap and jQuery Mobile framework in order to be used in many mobile platforms easily. Leaflet JavaScript library also used to display an interactive map on the application page. On the map, news and information will be marked with icon marker according to relevant location information to make it easy for the user. Application which generated by PhoneGap is tested successfully by running its features on variety of devices.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSIf 658.403 801 1 Tri r-2014
Uncontrolled Keywords: Berita, jQuery Mobile, Leaflet, Pariwisata, PhoneGap
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.6 Management information systems
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Marsudiyana -
Date Deposited: 23 Oct 2023 08:17
Last Modified: 23 Oct 2023 08:17
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/104869

Actions (login required)

View Item View Item