Pengembangan Pengukuran Kesesuaian Kalimat Kebutuhan dan Coding pada Arsitektur MVC pada Aplikasi MyITS Human Capital

Majid, A. Zidan Abdillah (2023) Pengembangan Pengukuran Kesesuaian Kalimat Kebutuhan dan Coding pada Arsitektur MVC pada Aplikasi MyITS Human Capital. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05111940000070-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
05111940000070-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 September 2025.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Dalam pengembangan aplikasi, kesuksesan sebuah proyek sangat ditentukan oleh sejauh mana aplikasi dapat memenuhi kebutuhan pengguna. Salah satu cara untuk memastikan kesesuaian antara kebutuhan pengguna (dalam bentuk user story) dan kode implementasi adalah dengan melakukan pengecekan secara manual. Namun, metode manual ini memakan waktu dan upaya yang signifikan, terutama pada proyek-proyek besar dan kompleks. Untuk mengatasi tantangan ini, Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengembangkan kakas bantu yang dapat memeriksa kesesuaian antara user story dan kode implementasi dalam perangkat lunak yang dikembangkan oleh para pengembang. Kakas bantu ini menggunakan Natural Language Processing (NLP) untuk melakukan tahap-tahap pemrosesan seperti case folding, tokenisasi, POS tagging, translating, dan stop words removal pada user story dan kode implementasi dengan tujuan untuk mengidentifikasi kata kunci dari keduanya dan kemudian menghitung nilai kemiripan (similarity)-nya. Proyek yang digunakan untuk menguji kakas bantu ini adalah proyek berarsitektur MVC (Model-View-Controller) yaitu MyITS Human Capital, sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Direktorat Pengembangan Teknologi dan Sistem Informasi (DPTSI), ITS. Berdasarkan hasil pengujian, kinerja kakas bantu berjalan optimal dengan nilai rata-rata precision, recall, dan F-measure adalah 0,86; 0,92; dan 0,89. Oleh karena itu, sistem ini sangat berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut guna membantu para pengembang untuk memastikan kualitas dan akurasi implementasi aplikasi serta meningkatkan keberhasilan proyek pengembangan aplikasi secara keseluruhan.
======================================================================================================================================
In application development, the success of a project is largely determined by the extent to which the application can meet user needs. One way to ensure compatibility between user requirements (in the form of user stories) and implementation code is to check manually. However, this manual method takes significant time and effort, especially on large and complex projects. To overcome this challenge, this final project aims to develop a tool that can check the suitability between the user story and the implementation code in the software developed by the developers. This tool uses Natural Language Processing (NLP) to carry out processing steps such as case folding, tokenization, POS tagging, translating, and stop words removal in user stories and implementation code with the aim of identifying keywords from both and then calculating similarity values. The project used to test this tool is an MVC (Model-ViewController) architecture project, namely MyITS Human Capital, an application developed by the Directorate of Technology and Information Systems Development (DPTSI), ITS. Based on the test results, the performance of the tool runs optimally with the average value of precision, recall, and F-measure is 0,86; 0,92; dan 0,89. Therefore, this system has the potential to be further developed to help developers ensure the quality and accuracy of application implementation and increase the overall success of application development projects.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Coding, MVC, NLP, Traceability, User Story
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > T Technology (General) > T57.5 Data Processing
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: A. Zidan Abdillah Majid
Date Deposited: 04 Sep 2023 04:01
Last Modified: 04 Sep 2023 04:01
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/104919

Actions (login required)

View Item View Item