Anindita, Raden Eling (2023) Rancangan Strategi Pemasaran Produk Tembakau Alternatif PT XYZ Berdasarkan Analisis Perilaku Konsumen Perokok Dewasa. Masters thesis, Institute Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
6032212058-Master_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2025. Download (11MB) | Request a copy |
Abstract
Untuk menghadapi tantangan perubahan lanskap bisnis yang didorong oleh regulasi serta pergeseran tren perilaku merokok, PT XZY meluncurkan inovasi berupa produk tembakau alternatif. Penelitian ini bermaksud untuk menganalis pemahaman perokok dewasa dan faktor-faktor terkait perilaku mereka untuk beralih dari rokok konvensional ke produk tembakau alternatif yang merupakan produk baru dengan di mana karakteristik pasar masih belum teridentifikasi secara akademis di Indonesia. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif melalui pengamatan, analisis dokumen dan wawancara (metode fenomenologi) serta pendekatan kuantitatif metode Analytic Hierarchy Process (metode campuran). Penelitian mengidentifikasi bahwa pada aspek produk, konsumen memberikan apresiasi pada keunggulan higienitas (bebas asap, abu dan bau) dan lebih rendah risiko dibanding rokok konvensional (meskipun tidak sepenuhnya bebas risiko) yang dipengaruhi oleh mekanisme ekstraksi nikotin pada tembakau dengan cara dipanaskan bukan dibakar. Namun pengguna masih menegaskan cita rasa dan pengalaman yang berbeda jika dibandingkan dengan rokok konvensional (khususnya kretek). Produk juga dipersepsikan turut menawarkan emotional benefit melalui inovasi/fitur pada aspek teknologi untuk memenuhi kebutuhan akan gaya hidup termasuk di dalamnya adalah elegan, privilege dan peluang adanya personalisasi perangkat yang layak untuk dikoleksi. Beberapa faktor utama yang terkait peralihan dari rokok konvensional ke produk tembakau alternatif yaitu emotional benefit (customer engagement, baik keterikatan terhadap sesama pengguna maupun antara pengguna dan perusahaan), finansial (harga batang tembakau yang terjangkau namun di satu sisi harga perangkat yang masih dirasa tinggi), kampanye pemasaran (melalui Words of Mouth/WoM dan media yang membentuk percakapan positif), sumber daya manusia (keberadaan. peran dan jangakauan product expert) dan produk yang higienis (tidak mengganggu lingkungan). Kemudian faktor lingkungan sosial (dorongan dari lingkungan pergaulan), ketersediaan (cakupan distribusi yang luas) serta keberadaan kios resmi yang dikelola langsung oleh perusahaan. Rancangan strategi pemasaran perlu menekankan pada perluasan anjuran pelanggan atau advocacy (percakapan positif) dan aspek kemanusiaan (human centric) termasuk di dalamnya adalah personalisasi terhadap informasi, interaksi dan imersi total (omnichannel). Pemasaran hendaknya berorientasi pada perilaku pelanggan yang ditujukan untuk memanusiakan merek dengan atribut yang mirip manusia dengan perangkat metrik pemasaran yang sesuai dan pemanfaatan teknologi digital seluas-luasnya.
=================================================================================================================================
To face the challenges of the business landscape changes driven by regulations and shifting smoking behavior trends, PT XZY launched alternative tobacco product innovations. This research intended to analyze the understanding of adult smokers and the factors that influence their behavior in switching from conventional cigarettes to alternative tobacco products, which were new products with market characteristics that had not yet been identified academically in Indonesia. The research was carried out using a qualitative approach through observation, document analysis and interviews (phenomenological method), as well as a quantitative approach using the Analytic Hierarchy Process method (mixed method). Research identifies that in the product aspect, consumers appreciate the superiority of hygiene (free of smoke, ash and odor) and lower risk compared to conventional cigarettes (although not completely risk free) which is influenced by the nicotine extraction mechanism by heating and not burning the tobaccos. However, users still emphasize the different taste and experience compared to conventional cigarettes (especially kretek). The product is also perceived to offer emotional benefits through innovation/features in the technological aspect to meets lifestyle needs including elegance, privilege and the opportunity to personalize devices that are worthy for collection. Several main factors influence the switch from conventional cigarettes to alternative tobacco products, namely emotional benefits (customer engagement), financial (price of tobacco sticks), marketing campaigns (via WoM and media), human resources (product experts) and hygienic products. Then there are social interaction factors, availability (distribution) and the existence of official kiosks which are managed directly by the company. Marketing strategy design needs to emphasize wide customer advocacy (positive conversations) and human centric including personalization of information, interaction and total immersion (omnichannel). Marketing campaign should focus to customer behavior, aimed at humanizing the brand with human-like attributes with appropriate marketing metrics and utilizing digital technology as widely as possible.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produk Tembakau Alternatif, Fenomenologi, Metode Campuran, Strategi Pemasaran, Perilaku Pelanggan, Alternative Tobacco Products, Phenomenology, Analytic Hierarchy Process, Mixed Methods, Marketing Strategy, Customer Behavior |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Interdisciplinary School of Management and Technology (SIMT) > 61101-Master of Technology Management (MMT) |
Depositing User: | Raden Eling Anindita |
Date Deposited: | 27 Dec 2023 02:37 |
Last Modified: | 27 Dec 2023 02:37 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/105312 |
Actions (login required)
View Item |