Murwanto, Sigit Ananda (2011) Aplikasi Sistem Informasi Kartu Tanda Penduduk (Ktp) Berbasis Sistem Operasi Android Mobile. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Text
5206100031-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Download (8MB) |
Abstract
Di era modern seperti saat ini, pengurusan administrasi kependudukan yang digunakan oleh pemerintahan masih konvensional. Belum ada tanda-tanda perubahan teknologi yang dialami oleh pemerintah saat ini terkait dengan administrasi kependudukan. Padahal dengan adanya teknologi, proses birokrasi yang panjang dapat dikurangi. Penduduk saat ini seharusnya mendapatkan kemudahan dalam mengurus perpindahannya. Sistem Informasi Kependudukan (SIK) dapat menampilkan informasi penduduk yang menghuni pada suatu wilayah RW tertentu. Informasi yang ditampilkan yaitu daftar penghuni di setiap rumah. SIK juga menyediakan kemudahan bagi pengguna dalam mengurus administrasi kependudukan. Untuk mengurus KTP, pengguna cukup menggunakan aplikasi SIK yang terdapat pada ponsel Android-nya lalu mengisi data diri yang sudah tersedia sesuai dengan KSK pengguna. Setelah itu form terkirim via internet dan tersimpan di database server yang dipegang oleh pejabat RT dan RW. Lalu pejabat RT dan RW tersebut mengisi nomor surat untuk keperluan data historis. Setelah selesai, pengguna nantinya akan diberi nomor tiket untuk kemudian mendaftar di kantor kelurahan yang juga memiliki akses terhadap aplikasi web-server tersebut dengan menggunakan nomor tiket tersebut. Setelah nomor tiket yang dibawa pengguna cocok dengan data yang diakses pejabat kelurahan, maka pihak kelurahan akan mengeluarkan surat pengantar menuju kantor kecamatan untuk proses selanjutnya ( foto, cetak ktp, dan lain lain)
====================================================================================================================================
In the modern era like today, the population administration used by the government is still conventional. There are no signs of technological changes currently being experienced by the government regarding population administration. However, with technology, long bureaucratic processes can be reduced. Current residents should find it easy to manage their movements. The Population Information System (SIK) can display information on the population living in a particular RW area. The information displayed is a list of residents in each house. SIK also provides convenience for users in managing population administration. To take care of your KTP, users simply use the SIK application on their Android cellphone and then fill in the available personal data according to the user's KSK. After that, the form is sent via the internet and stored in the database server held by RT and RW officials. Then the RT and RW officials fill in the letter number for historical data purposes. Once completed, the user will be given a ticket number and then register at the sub-district office which also has access to the web-server application using that ticket number. Once the ticket number brought by the user matches the data accessed by the sub-district official, the sub-district office will issue a letter of introduction to the sub-district office for the next process (photo, printed ID card, etc.)
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | RSSI 005.43 Mar a-1 2011 |
Uncontrolled Keywords: | Administrasi, Sistem Informasi Kependudukan, Android Mobile; Administration, Population Information System, Android Mobile |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA76.76.A65 Application software. Enterprise application integration (Computer systems) T Technology > T Technology (General) > T58.6 Management information systems |
Divisions: | Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | EKO BUDI RAHARJO |
Date Deposited: | 08 Jan 2024 06:25 |
Last Modified: | 08 Jan 2024 06:25 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/105398 |
Actions (login required)
View Item |