Penentuan Kapasitas Optimal PLTS untuk Sistem Hibrid PLTS - PLTD di Kecamatan Siberut Selatan Kabupaten Kepulauan Mentawai

Nugroho, Rizqi (2024) Penentuan Kapasitas Optimal PLTS untuk Sistem Hibrid PLTS - PLTD di Kecamatan Siberut Selatan Kabupaten Kepulauan Mentawai. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 6047212031-Master_Thesis.pdf] Text
6047212031-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Seiring dengan target net zero emission yang sudah disepakati dalam Paris Agreement pada tahun 2015, berbagai macam upaya dilakukan untuk mencapai target tersebut dengan salah satunya adalah memaksimalkan pemanfaatan potensi energi terbarukan dan meminimalkan penggunaan bahan bakar fosil sebagai sumber energi untuk pembangkit listrik. Siberut Selatan merupakan yang masuk ke dalam wilayah Kabupaten Kepulauan Mentawai Provinsi Sumatera Barat masih menggunakan pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) sebagai sumber pembangkit listrik utama untuk memenuhi kebutuhan energi listrik. PLTD Meileppet merupakan PLTD eksisting yang memiliki kapasitas terpasang 1.756 kW. Sebagai upaya untuk memanfaatkan potensi energi terbarukan di wilayah tersebut, dengan memanfaatkan energi sinar matahari yang memiliki nilai rata – rata iradiasi normal secara langsung sebesar 2,792 kWh/m2/hari, dilakukan analisis potensi pengembangan pembangkit listrik berbasis tenaga surya (PLTS) dengan menggunakan aplikasi perangkat lunak HOMER. Metode yang dilakukan adalah dengan membuat skema hibrid, yaitu dengan tetap mengoperasikan PLTD Meileppet sebagai pembangkit eksisting. Analisis yang dilakukan adalah secara teknis dan finansial dari beberapa skenario konfigurasi yang direncanakan, sehingga diperoleh nilai kapasitas optimal untuk PLTS yang dikembangkan. Dari hasil analisis yang dilakukan, konfigurasi yang paling optimal adalah dengan pengoperasian PLTD dengan kapasitas operasi 855 kW dan PLTS dengan kapasitas 2.523 kW dengan adanya tambahan baterai dengan kapasitas 9.567 kWh dengan renewable fraction sebesar 97,7%. Secara finansial bahwa dengan produksi listrik sebesar 81.868 kWh/tahun untuk PLTD dan 4.186.818 kWh/tahun untuk PLTS, diperoleh nilai investasi sebesar Rp. 62.131.760.823 Net Present Cost sebesar Rp. 118.945.000.000 dan biaya pembangkitan sebesar Rp. 2.947,78/kWh. Selain itu, berdasarkan perhitungan dan perumusan financial modeling untuk PLTS diperoleh nilai internal rate of return sebesar 19,3%, payback period selama 5,41 tahun dan net present value sebesar Rp. 28.336.337.426. Dengan komposisi optimal tersebut, menunjukkan bahwa kapasitas optimal yang dapat dikembangkan untuk PLTS sebagai pembangkit listrik tambahan dalam implementasi sistem hibrida pada pembangkit listrik eksisting adalah sebesar 2.523 kW.
==================================================================================================================================
Along with the net zero emission target agreed upon in the Paris Agreement in 2015, various efforts have been reached to achieve this target, one of which is to maximize the use of renewable energy potential and minimize the use of fossil fuels as an energy source for power generation. South Siberut, included in the Mentawai Islands Regency of West Sumatra Province, still uses diesel generators as the primary source of electricity generation to meet the needs for electrical energy. PLTD Meileppet is an existing diesel generator with an installed capacity of 1.756 kW. To utilize the potential of renewable energy in the region by using solar energy, which has an average value of direct normal irradiation of 2,792 kWh/m2/day, an analysis of the potential for developing solar PV is carried out using the HOMER software application. The method was to create a hybrid scheme by continuing to operate the PLTD Meileppet as an existing plant. The analysis is technically and financially based on several planned configuration scenarios to obtain the optimal capacity value for the developed solar PV. From the results of the analysis, the most optimal configuration is the operation of a diesel generator with an operating capacity of 855 kW and solar PV with a capacity of 2.523 kW with an additional battery with a capacity of 9.567 kWh with a renewable fraction of 97,7%. Financially, electricity production of 81.868 kWh/year for diesel generators and 4,186,818 kWh/year for solar PV obtained an investment value of Rp. 62.131.760.823 Net Present Cost of Rp. 118.945.000.000 and levelized cost of energy of Rp. 2.947,78/kWh. In addition, based on the calculation and formulation of financial modeling for solar PV, the internal rate of return value is 19,3%, the payback period is 5,41 years, and the net present value is Rp. 28.336.337.426. This composition shows that the optimal capacity that can be developed for solar PV as an additional power plant in implementing hybrid systems in existing power plants is 2.523 kW.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: solar pv, hybrid, investment, net present cost, pembangkit listrik tenaga surya, hibrid, investasi, net present cost
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory > HB846.2 Cost benefit analysis
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions > HC79.E5 Sustainable development. (circular economy)
H Social Sciences > HG Finance > HG4028.V3 Valuation. Economic value
H Social Sciences > HG Finance > HG4529 Investment analysis
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1001 Production of electric energy or power
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1056 Solar power plants. Ocean thermal power plants
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1087 Photovoltaic power generation
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1322.6 Electric power-plants
Divisions: Interdisciplinary School of Management and Technology (SIMT) > 61101-Master of Technology Management (MMT)
Depositing User: Rizqi Nugroho
Date Deposited: 05 Feb 2024 03:10
Last Modified: 05 Feb 2024 03:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/106055

Actions (login required)

View Item View Item