Pengembangan Sistem Manajemen Risiko Menggunakan Metode House Of Risk (HOR) Pada Perusahaan Panas Bumi

Prabowo, Dwiky Himawan (2024) Pengembangan Sistem Manajemen Risiko Menggunakan Metode House Of Risk (HOR) Pada Perusahaan Panas Bumi. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh November.

[thumbnail of 6032211133-Master_Thesis.pdf] Text
6032211133-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pengembangan panasbumi di Indonesia pada fase eksplorasi dihadapkan dengan besarnya risiko dengan kompleksitas tinggi. Studi 3G (Geologi, Geofisika, dan Geokimia) yang komprehensif tidak menutup risiko besaran potensi panasbumi yang tidak sebanding dengan besarnya nilai investasi yang dikeluarkan pada fase eksplorasi. Diperlukan sistem manajemen risiko yang komprehensif untuk dapat mendeteksi kejadian risiko, menganalisa penyebab risiko, hingga mengevaluasi tindakan pencegahan risiko. Metode HOR (House of Risk) merupakan metode manajemen risiko yang diawali dengan mengidentifikasi kejadian risiko, mengevaluasi penyebab risiko dominan, dan menganalisa tindakan pencegahan risiko yang efektif dan efisien. Diharapkan metode ini dapat menjadi sistem manajemen yang handal, adaptif, efektif dan efisien untuk mencegah dampak risiko yang tidak diinginkan. Pada penelitian ini didapatkan 29 kejadian risiko (risk events) dan 50 penyebab risiko (risk agents) yang harus dimitigasi selama proses pengembangan panasbumi. Setelah dilakukan proses perhitungan menggunakan metode HOR tahap 1 didapatkan 10 penyebab risiko dominan, yaitu; kesalahan dalam interpretasi daerah prospek, adanya penolakan dari masyarakat, lahan yang akan dibebaskan akan bersinggungan dengan lahan masyarakat yang sulit dibebaskan, adanya longsor, gempa bumi, banjir dan erupsi gunung berapi di lokasi proyek, kendala birokrasi, perubahan desain fasilitas produksi, kendala kesiapan dokumen, gangguan dari masyarakat setempat, kenaikan harga material dan peralatan, dan perizinan tidak diperoleh. Dari kesepuluh penyebab risiko dominan, diajukan 10 tindakan pencegahan (preventive action) dan diurutkan berdasar tindakan pencegahan yang paling efektif untuk memitigasi risiko berdasarkan hasil perhitungan HOR tahap 2, diantaranya yaitu; sosialisasi dan pendekatan komprehensif dengan melibatkan tokoh masyarakat dan pejabat setempat, negoisasi harga, melibatkan dan follow up Corsec untuk pengurusan ke pemerintah daerah setempat, menambah expert geoscientist (independent) untuk melakukan review dan challenge session dalam penentuan well target, pengembangan komoditas ekonomi berbasis geothermal kepada masyarakat, melakukan well targeting dengan metode pemodelan terkini untuk mengidentifikasi cap rock, high temperature, dan good permeability, multi-sourcing / Vendor Development, pemberdayaan vendor lokal, follow-up dan monitoring ke tim project development, dan membangun sistem peringatan dini terhadap bencana.
=================================================================================================================================
Geothermal development in Indonesia in the exploration phase is faced with large risks and high complexity. A comprehensive 3G (Geology, Geophysics and Geochemistry) study does not cover the risk that the magnitude of geothermal potential is not commensurate with the investment value made in the exploration phase. A comprehensive risk management system is needed to be able to detect risk events, analyze the causes of risks, and evaluate risk prevention measures. The HOR (House of Risk) method is a risk management method that begins by identifying risk events, evaluating dominant risk causes, and analyzing effective and efficient risk prevention actions. It is hoped that this method can become a reliable, adaptive, effective and efficient management system to prevent unwanted risk impacts. In this research, 29 risk events and 50 risk agents were found that must be mitigated during the geothermal development process. After carrying out the calculation process using the HOR method stage 1, 10 dominant risk causes were obtained, namely; errors in the interpretation of prospect areas, resistance from the community, land to be acquired will touch community land that is difficult to acquire, landslides, earthquakes, floods and volcanic eruptions at the project site, bureaucratic obstacles, changes in the design of production facilities, problems with document readiness , harassment from local communities, rising prices for materials and equipment, and permits not being obtained. Of the ten dominant risk causes, 10 preventive actions were proposed and sorted based on the most effective preventive actions to mitigate risk based on the results of the HOR calculation stage 2, including; socialization and comprehensive approach by involving community leaders and local officials, price negotiations, involving and following up Corsec for administration to the local regional government, adding expert geoscientists (independent) to conduct reviews and challenge sessions in determining well targets, developing geothermal-based economic commodities to community, carrying out well targeting using the latest modeling methods to identify cap rock, high temperature, and good permeability, multi-sourcing / Vendor Development, empowering local vendors, follow-up and monitoring to the project development team, and building an early warning system for disasters.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen risiko, House of Risk, Perusahaan panasbumi, Risk management, Geothermal company
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Interdisciplinary School of Management and Technology (SIMT) > 61101-Master of Technology Management (MMT)
Depositing User: Dwiky Himawan Prabowo
Date Deposited: 08 Feb 2024 16:24
Last Modified: 08 Feb 2024 16:24
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/106470

Actions (login required)

View Item View Item