Optimasi Pembuatan Komposit Ramah Lingkungan dari Asam Laktat dan Gelatin Ikan Sebagai Basis Pengembangan Pengemas Makanan

Ersyada, Trias Alzatory (2024) Optimasi Pembuatan Komposit Ramah Lingkungan dari Asam Laktat dan Gelatin Ikan Sebagai Basis Pengembangan Pengemas Makanan. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5004201084-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5004201084-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Pembuatan komposit ramah lingkungan dari asam laktat dan gelatin ikan untuk basis pengembangan pengemas makanan telah berhasil dilakukan. Metode yang dilakukan terdiri dari tiga tahap, yakni pre-treatment, ekstraksi, dan pengeringan. Sisik ikan Kakap Putih digunakan sebagai sumber kolagen dalam pembuatan gelatin ikan. Jumlah asam laktat yang ditambahkan adalah sebesar 10%, 20%, 25%, dan 30%. Hasil karakterisasi FTIR menunjukkan gugus-gugus amida khas dari gelatin, yakni pada bilangan gelombang 3446,19 cm-1; 2926,69 cm-1; 1657,09 cm-1; 1542,97 cm-1; 1460,78 cm-1; serta bilangan gelombang 1245,32 cm-1. Pada variasi gelatin dengan asam laktat 20% dan 30% muncul puncak disekitar 1000-1200 cm-1 yang merupakan ciri asam laktat. Hasil karakterisasi XRD menunjukkan bahwa pada gelatin murni terbentuk puncak landai di 2θ = 20 dengan derajat kristalinitas 35,36% yang menandakan bahwa gelatin memiliki struktur amorf. Puncak-puncak dari gelatin dengan berbagai variasi asam laktat berbentuk landai dengan variasi asam laktat 30% memiliki derajat kristalinitas terkecil dan yang 10% memiliki derajat kristalinitas terbesar. Pada analisis termal, gelatin dengan asam laktat 25% mengalami penurunan massa terbesar pada 95,59% sedangkan gelatin dengan asam laktat 20% mengalami penurunan terkecil pada 73,37%. Hasil analisis uji tarik menunjukkan bahwa gelatin dengan asam laktat 20% memiliki modulus elastisitas terendah sebesar 0,01 N/mm2 dan memiliki perpanjangan tertinggi sebesar 372,02 %. Disimpulkan bahwa penambahan asam laktat pada komposit gelatin ikan mampu meningkatkan sifat fisik gelatin berupa kelastisitasan yang berpengaruh pada pengembangan pengemas makanan, serta variasi gelatin dengan asam laktat 20% dan 30% merupakan variasi yang paling efektif apabila diaplikasikan sebagai pengemas makanan.
=================================================================================================================================
The manufacture of eco-friendly composites from lactic acid and fish gelatin as a basis for developing food packaging has been successfully carried out. The method used consists of three stages, namely pre-treatment, extraction and drying. White sea bass fish scales are used as a source of collagen in making fish gelatin. The amount of lactic acid added is 10%, 20%, 25%, and 30%. The results of FTIR characterization show typical amide groups of gelatin, namely at a wave number of 3446,19 cm-1; 2926,69 cm-1; 1657,09 cm-1; 1542,97 cm-1; 1460,78 cm-1; and a wave number of 1245,32 cm-1. In variations of gelatin with 20% and 30% lactic acid, a peak appears at around 1000-1200 cm cm-1 which is characteristic of lactic acid. The results of XRD characterization show that pure gelatin forms a sloping peak at 2θ = 20 with a degree of crystallinity of 35,36%, which indicates that gelatin has an amorphous structure. The peaks of gelatin with various variations of lactic acid have a sloping shape with 30% variation of lactic acid having the smallest degree of crystallinity and that of 10% having the greatest degree of crystallinity. In thermal analysis, gelatin with 25% lactic acid experienced the largest mass decrease at 95,59% while gelatin with 20% lactic acid experienced the smallest decrease at 73,37%. The results of the tensile test analysis showed that gelatin with 20% lactic acid had the lowest modulus young of 0,01 N/mm2 and had the highest elongation of 372,02 %. In conclusion, the addition of lactic acid to fish gelatin composites enhances the physical properties of gelatin, particularly elasticity, impacting the development of food packaging. Gelatin variations with 20% and 30% lactic acid are deemed the most effective when applied as food packaging materials.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Asam Laktat , Gelatin Ikan, Sisik Ikan Kakap Putih, Variasi Volume, Fish Gelatin, Lactid Acid, Volume Variation, White Snapper Fish Gelatin
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD471 Chemical compounds - Structure and formulas
Divisions: Faculty of Science and Data Analytics (SCIENTICS) > Chemistry > 47201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Trias Alzatory Ersyada
Date Deposited: 12 Feb 2024 03:35
Last Modified: 12 Feb 2024 03:35
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/106835

Actions (login required)

View Item View Item