Yudistira, Bagus Gede Krishna (2024) A Hole Avoidance Technique For Wireless Sensor Network Using Multilevel Restricted Area. Doctoral thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
05111860010008-Doktor_Dissertation.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 April 2026. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Wireless Sensor Network merupakan sebuah jaringan yang terbentuk dari node-node sensor yang memiliki kapasitas daya yang terbatas. Pada umumnya, Wireless Sensor Network digunakan sebagai media untuk mengawasi suatu keadaan lingkungan dan perubahan yang terjadi pada lingkungan tersebut akan dikirimkan kepada sebuah koordinator secara berkala. Pengiriman informasi yang terjadi secara terus menerus membutuhkan daya yang tidak sedikit. Pada Wireless Sensor Network terdapat suatu fenomena yang disebut Network Hole. Network Hole yang dimaksud pada penelitian ini adalah sebuah hole area pada suatu jaringan. Fenomena ini terjadi pada saat data yang dikirimkan dari source node gagal terkirim ke destination node pada suatu daerah tertentu pada jaringan. Hal ini disebabkan oleh adanya sejumlah node yang mati pada suatu daerah tertentu sehingga node terakhir yang menerima pesan dari source node tidak dalam melanjutkan pesan tersebut ke destination. Pada penelitian ini, penanggulangan hole dilakukan dengan mengukur besar Network Hole yang terdapat pada jaringan. Pengukuran ini dilakukan dengan pengiriman pesan secara blind broadcast sehingga node yang tidak dapat membalas pesan tersebut dianggap node yang telah mati. Setelah pengelompokan antara node yang hidup dan mati dilakukan, dibentuk sebuah zona terlarang yang merupakan kumpulan dari node hidup yang jaraknya terdekat dari sumber dead node sebagai tanda agar pesan tidak melalui zona tersebut. Beberapa layer zona terlarang pun dibentuk untuk menentukan semakin dekatnya sebuah node terhadap Network Hole dan mencegah paket mendekati area terlarang tersebut. Pada penelitian ini, penulis menggagaskan metode untuk melakukan pencegahan atas gagalnya pesan yang terkirim dari source node ke destination node dengan memberitahukan posisi Network Hole terlebih dahulu sehingga dibentuk rute baru menuju destination sehingga reliabilitas jaringan tersebut akan meningkat.
=================================================================================================================================
Wireless Sensor Network is a Network formed by sensor nodes that have limited power capacity. In general, the Wireless Sensor Network is used as a medium to monitor an environmental situation and changes that occur in that environment will be sent to a coordinator regularly. Sending information that occurs continuously requires no small amount of power. In Wireless Sensor Network there are a phenomenon called Network Hole. In this research, we specify that Network Hole are an area with empty resource to forward node (Hole area). This phenomenon occurs when data sent from the source node fails to be sent to the destination node in the middle of data transmission at certain zone. This is caused by the number of nodes that die in a particular area so that the last node that receives messages from the source node is not in continuing the message to the destination. In this research, overcoming the hole is done by measuring the size of the Network Hole contained in the Network. This measurement is done by sending messages in a blind broadcast so that the node that cannot reply to the message is considered a dead node. After grouping between living and dead nodes, a forbidden zone is formed which is a collection of live nodes that are the closest distance from the dead node source as a sign so the packet do not pass through the zone. This multileveled area of forbidden zone would classify as how near it is to the Network Hole and the packet redirected away from this area. In this study, the authors devised a method for preventing the failure of messages sent from the source node to the destination node by informing the position of the Network Hole in advance so that a new route is formed to the destination so that the Network reliability will increase
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hole Coverage, Hole Detection, Restricted Area, Network Hole, Wireless Sensor Network |
Subjects: | T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE228.37 Vehicular ad hoc networks (Computer networks) |
Divisions: | Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55001-(S3) PhD Thesis (Comp Science) |
Depositing User: | Yudistira Bagus Gede Krishna |
Date Deposited: | 19 Feb 2024 08:16 |
Last Modified: | 19 Feb 2024 08:16 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/107511 |
Actions (login required)
View Item |