Pengembangan Tool Untuk Monitoring & Review Manajemen Risiko Rantai Pasok Dengan Matriks House Of Risk (HOR)

Farrahtania, Aulliya Arwa (2024) Pengembangan Tool Untuk Monitoring & Review Manajemen Risiko Rantai Pasok Dengan Matriks House Of Risk (HOR). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 6010211006-Master_Thesis.pdf] Text
6010211006-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Persaingan industri yang sangat ketat mengakibatkan para pelaku industri untuk melakukan perbaikan dalam perusahaan baik secara eksternal maupun internal, dimulai dari penadaan bahan hingga pengiriman produk ke konsumen. Terdapat beberapa kelemahan dalam penerapan strategi manajemen risiko, salah satunya karena kurangnya monitoring setelah dilakukannya mitigasi risiko. Dari sekian banyak literatur serta penelitian yang ada, monitoring dan review dari pelaksanaan penanganan risiko sangat jarang dibahas. Untuk melakukan manajemen risiko rantai pasok secara lengkap maka juga diperlukan alat bantu yang dapat membantu perusahaan untuk melakukan monitoring dan review. Hasil dari studi literatur, belum ada alat khusus yang dapat digunakan untuk monitoring dan review. Penelitian ini mengembangkan suatu alat yang ditujukan untuk membantu monitoring serta review. Alat bantu ini dikembangkan dengan mengadopsi dan mengembangkan matriks House of Risk (HOR). Dengan metode HOR 1 diperoleh sepuluh risk events dan sembilan risk agents untuk dilakukan preventive actions yang tepat. Dari lima risk agent prioritas, terdapat 6 preventive action. Setelah dilakukan dengan metode HOR 2 untuk mengetahui nilai effectiveness to difficulty ratio (ETD) masing-masing, bisa diketahui PA mana yang akan terpilih berdasar nilai tertinggi. PA 1 yaitu membuat training pelatihan pekerja, PA 2 yaitu preventive action merencanakan & implementasi penjadwalan produksi, dan PA 3 yaitu preventive action 3 untuk bekerja sama dengan supplier tangan pertama. Ketiga preventive action tersebut akan terus dipantau menggunakan mariks HOR 3 dengan memerhatikan nilai occurrence / severity masing-masing risk agent maupun risk event, dengan hasil PA 1 dan PA 3 berhasil menurunkan dampak risiko melalui penurunan nilai pada occurrence/severity, sedangkan pada PA 2 diketahui menimbulkan residual risk atau risiko baru muncul yaitu adanya biaya pelatihan/training untuk pekerja yang sebaiknya perlu dilakukan langkah HOR 1 untuk mengidentifikasi kembali risiko yang muncul pada aktivitas rantai pasok pada perusahaan.
=================================================================================================================================
Industrial competition creates industry players to make improvements in the company both externally and internally, starting from procurement of materials to delivery of products to consumers. There are several weaknesses in implementing risk management strategies, one of which is the lack of monitoring after risk mitigation is carried out. Of the many existing literature and research, monitoring and review of the implementation of risk management is very rarely discussed. To carry out complete supply chain risk management, tools are also needed that can help companies carry out monitoring and reviews. The results of the literature study show that there are no special tools that can be used for monitoring and reviewing. This research develops a tool intended to assist monitoring and review. Tools that will be developed by adopting and developing the House of Risk (HOR) matrix. With the HOR 1 method, ten risk events and nine risk agents are obtained to carry out appropriate preventive actions. Of the five priority risk agents, there are 6 preventive actions. After using the HOR 2 method to find out the effectiveness to difficulty ratio (ETD) value for each, you can find out which PA will be selected based on the highest value. PA 1, namely creating worker training, PA 2, namely preventive action, planning & implementing production scheduling, and PA 3, namely preventive action 3, to work with first-hand suppliers. These three preventive actions will continue to be monitored using the HOR 3 matrix by paying attention to the occurrence/severity value of each risk agent and risk event, with the results of PA 1 and PA 3 succeeding in reducing the risk impact through decreasing the value of occurrence/severity, while in PA 2 it is known giving rise to residual risk or new risks emerging, namely the cost of training/training for workers, which should require HOR 1 steps to re-identify risks that arise in the company's supply chain activities.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: House of Risk, Manajemen Risiko Rantai Pasok, Monitoring & Review, Supply Chain Risk Management
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174.5 Technology--Risk assessment.
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Industrial Engineering > 26101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Aulliya Arwa Farrahtania
Date Deposited: 27 Feb 2024 02:05
Last Modified: 27 Feb 2024 02:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/107713

Actions (login required)

View Item View Item