Faktor Penyebab Keparahan Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Surabaya Dengan Metode Regresi Logistik Ordinal

Tantra, Airlangga Bhara (2024) Faktor Penyebab Keparahan Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Surabaya Dengan Metode Regresi Logistik Ordinal. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 10611910000050-Undergraduate_Theses.pdf] Text
10611910000050-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Provinsi Jawa Timur menjadi provinsi yang memiliki jumlah kasus kecelakaan paling tinggi kedua di Indonesia yaitu sebanyak 13.790 kasus kecelakaan. Dengan jumlah penduduk yang besar, maka akan menyebabkan kebutuhan akan transportasi juga semakin meningkat, secara tidak langsung akan memperbesar resiko tumbuhnya kecelakaan lalu lintas di Kota Surabaya. Karena tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas, maka perlu dilakukan penelitian tentang tingkat keparahan korban kecelakaan lalu lintas di Surabaya untuk mengetahui faktorfaktor yang mempengaruhinya menggunakan metode Regresi Logistik Ordinal, dengan variabel prediktor yang digunakan adalah jenis kecelakaan, jenis kelamin, daerah kecelakaan, waktu kecelakaan, hari kecelakaan, jumlah kendaraan yang terlibat, dan jenis kendaraan dengan variabel respon yaitu kondisi korban kecelakaan. Metode tersebut digunakan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi serta kategori apa saja yang dominan terhadap faktor penyebab keparahan korban kecelakaan kalu lintas di Kota Surabaya. Berdasarkan hasil penelitian tersebut faktor-faktor yang mempengaruhi keparahan korban kecelakaan lalu lintas di Kota Surabaya pada tahun 2022 adalah faktor jenis kecelakaan, jenis kelamin, dan daerah kecelakaan dengan tingkat ketepatan klasifikasi model tepat menerangkan keparahan korban kecelakaan sebesar 80,3%.
=================================================================================================================================
East Java Province is the province with the second highest number of accident cases in Indonesia, namely 13,790 accident cases. With a large population, the need for transportation will also increase, which will indirectly increase the risk of increasing traffic accidents in the city of Surabaya. Due to the high rate of traffic accidents, it is necessary to conduct research on the severity of traffic accident victims in Surabaya to determine the factors that influence it using the Ordinal Logistic Regression method, with the predictor variables used being type of accident, gender, area of accident, time of accident. , the day of the accident, the number of vehicles involved, and the type of vehicle with the response variable namely the condition of the accident victim. This method is used to find out what factors influence and what categories are dominant in the factors causing the severity of traffic accident victims in the city of Surabaya. Based on the results of this research, the factors that influence the severity of traffic accident victims in the city of Surabaya in 2022 are the type of accident, gender and area of the accident with the classification accuracy level of the model correctly explaining the severity of accident victims at 80.3%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Traffic Accidents, Accident Victims, Ordinal Logistic Regression, City of Surabaya
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
H Social Sciences > HA Statistics
H Social Sciences > HA Statistics > HA31.3 Regression. Correlation
H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE5614.2 Traffic safety
H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE5614.3.N5 Traffic accidents
Divisions: Faculty of Vocational > 49501-Business Statistics
Depositing User: Airlangga Bhara Tantra
Date Deposited: 05 Mar 2024 01:37
Last Modified: 05 Mar 2024 01:37
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/107766

Actions (login required)

View Item View Item