Klasifikasi Pengguna dalam Implementasi Open-Source ERP untuk Mendukung Kesuksesan Implementasi

Syahputra, Muhammad Febrilian Dwi (2024) Klasifikasi Pengguna dalam Implementasi Open-Source ERP untuk Mendukung Kesuksesan Implementasi. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 6026221001-Master_Thesis.pdf] Text
6026221001-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penggunaan open-source Enterprise Resource Planning (ERP) telah menjadi strategi untuk memodernisasi sistem informasi organisasi. Banyak perusahaan memilih open-source ERP karena mereka menginginkan tingkat transparansi yang lebih tinggi dan kondisi finansial yang terbatas membuat mereka menghindari biaya tinggi dari proprietary ERP.
Implementasi ERP yang kompleks melibatkan waktu dan biaya besar, dengan pengguna menghadapi berbagai rintangan, beberapa pengguna menemukan kemudahan, sementara yang lain mungkin mengalami kesulitan. Oleh karena itu, penting untuk melakukan klasifikasi pengguna dalam konteks implementasi open-source ERP guna memahami perbedaan dalam respons, kebutuhan, dan kesiapan pengguna terhadap perubahan. Keberagaman pengguna dan perbedaan pemahaman terhadap sistem ini dapat mengakibatkan penolakan penggunaan sistem baru, atau ketidakpatuhan dalam mengikuti proses adopsi inovasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor kunci yang berkontribusi terhadap keberhasilan implementasi sistem ERP dan memberikan rekomendasi strategi perubahan yang tepat untuk keberhasilan adopsi open-source ERP berdasarkan klasifikasi karakteristik pengguna, tahapan adopsi inovasi, dan karakteristik inovasi yang melekat pada setiap adopter.
Teori Diffusion of Innovation digunakan sebagai kerangka kerja untuk memandu klasifikasi dan analisis karakteristik pengguna. Data diperoleh melalui survei terhadap pengguna dari berbagai latar belakang dan tingkat keahlian, dengan analisis data dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif melalui open coding.
Penelitian ini menghasilkan pengukuran KPI dan strategi rekomendasi perubahan berdasarkan klasifikasi karakteristik pengguna yang dipengaruhi oleh tahapan adopsi inovasi dan karakteristik inovasi. Pengukuran KPI dengan variabel kepuasan pengguna menunjukkan hasil 60% dari seluruh adopter. Rekomendasi perubahan untuk setiap kategori adopter meliputi pelatihan dan pengembangan keterampilan, pemberian insentif dan penghargaan, keterlibatan dan partisipasi pengguna, komunikasi transparan dan bukti nyata tentang sistem, mempromosikan dan mengajak penggunaan sistem, penyesuaian proses bisnis, pelatihan khusus dan intensif, peningkatan dukungan internal dalam bentuk motivasi, pilot testing dan feedback, serta pendekatan personal oleh top management.

======================================

The use of open-source Enterprise Resource Planning (ERP) has become a strategy in modernizing organizational information systems. Companies want a higher level of transparency, but financial constraints make them choose to adopt open-source ERP as an alternative to proprietary ERP which requires high investment costs.
Many users face various challenges, with some of them showing ease in adapting, while others may face difficulties. The importance of classifying users in the context of open-source ERP implementation is to understand the differences in user responses, needs, and readiness for change. This diversity of users and differences in understanding of the system may result in refusal to use the new system, or even non-compliance with the innovation adoption process.
This research aims to identify key factors that contribute to the success of ERP system implementation and provide recommendations for appropriate change strategies for success in adopting open-source ERP seen from the results of the classification of user characteristics, stages of innovation adoption, and innovation characteristics inherent in each adopter.
Diffusion of Innovation Theory was used as a framework to guide classifying and analyzing user characteristics. Data was obtained by surveying users from various backgrounds and levels of expertise. Data analysis was carried out using a qualitative approach with open coding.
This research resulted KPI measurements and change recommendation strategies based on the classification of user characteristics which are influenced by the stages of innovation adoption and innovation characteristics. KPI measurement with the user satisfaction variable shows results of 60% of all adopters. The findings of recommendations for change for each adopter category are training and skills development, providing incentives and rewards, user involvement and participation, transparent communication and real evidence about the system, promoting and inviting people to use the system, business process adjustments, special and intensive training, improvement internal support in the form of motivation, testing and feedback, and personal approach by top management.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Enterprise Resource Planning (ERP), Open- Source Enterprise Resource Planning (OS-ERP), Karakteristik User, Diffusion of Innovation (DOI), Strategi Perubahan : Enterprise Resource Planning (ERP), Open- Source Enterprise Resource Planning (OS-ERP), User Characteristic, Diffusion of Innovation (DOI), Change Strategy
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD108 Classification (Theory. Method. Relation to other subjects )
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.213 Management information systems. Dashboards. Enterprise resource planning.
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7 Corporate culture.
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Information System > 59101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Muhammad Febrilian Dwi Syahputra
Date Deposited: 01 Aug 2024 03:14
Last Modified: 01 Aug 2024 03:14
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/109253

Actions (login required)

View Item View Item