Studi Kestabilan Tegangan Sistem Kalimantan Barat Akibat Penetrasi PLTS dan Smelter Mempertimbangkan Potensi Voltage Collapse

Rachmansyah, Achmad Rafly (2024) Studi Kestabilan Tegangan Sistem Kalimantan Barat Akibat Penetrasi PLTS dan Smelter Mempertimbangkan Potensi Voltage Collapse. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5022201239-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5022201239-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Sistem kelistrikan Kalimantan Barat diperkirakan akan mengalami kenaikan beban sekitar 6,1% setiap tahun hingga 2025, sesuai dengan proyeksi dalam RUPTL 2021-2030 yang dikeluarkan oleh PLN. Pemerintah juga berencana untuk membangun PLTS dengan kapasitas 169,5 MW dan smelter dengan kapasitas 160 MVA, yang akan berdampak signifikan terhadap perubahan beban sistem. Seiring dengan pertumbuhan beban tersebut, diperlukan analisis kestabilan steady-state yang memperhatikan pertumbuhan beban agar sistem tidak mencapai voltage collapse. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mengetahui batas kestabilan tegangan saat operasi steady-state adalah menggunakan kurva P-V dan kurva Q-V. Kurva P-V dan Kurva Q-V menunjukkan nilai maksimum daya aktif dan daya reaktif yang dapat disalurkan hingga sistem collapse. Selain batas kestabilan tegangan, dapat mempertimbangkan sensitivitas tegangan terhadap perubahan beban yang menunjukkan perubahan tegangan yang terjadi sebagai respons terhadap perubahan beban, baik itu beban aktif maupun reaktif. Nilai sensitivitas tegangan terbesar pada sistem Kalimantan Barat adalah GI Putussibau yaitu sebesar 0,086. Analisis kestabilan tegangan menunjukkan bahwa penetrasi PLTS meningkatkan nilai titik collapse yang mengindikasikan peningkatan stabilitas sistem. Di sisi lain, koneksi smelter ke dalam sistem cenderung menurunkan nilai titik collapse. Namun, kedua kondisi ini masih tergolong aman karena beban existing beroperasi dibawah titik collapse. Dari hasil simulasi batas maksimal pembebanan terdapat beberapa bus yang memiliki nilai tegangan dibawah standar PLN yaitu 0,9 p.u. Bus tersebut meliputi GI Putussibau, GI Badau, GI Kota Baru 2, GI Nanga Pinoh, dan GI Sintang. Sehingga perlu direncanakan penambahan capacitor bank pada GI tersebut agar tidak melebihi dari standar yang berlaku.
======================================================================================================================================
The electrical system of West Kalimantan is projected to experience a load increase of around 6.1% per year until 2025, according to the projections in the PLN RUPTL 2021-2030. The government also plans to build a solar power plant (PLTS) with a capacity of 169.5 MW and a smelter with a capacity of 160 MVA, which will significantly impact the system load changes. Along with this load growth, a steady-state stability analysis is needed to ensure the system does not reach voltage collapse. One method to determine the voltage stability limit during steady-state operation is using the P-V and Q-V curves. The P-V and Q-V curves show the maximum values of active and reactive power that can be transmitted until the system collapses. Besides voltage stability limits, voltage sensitivity to load changes, which shows the voltage changes in response to changes in load, both active and reactive, should be considered. The highest voltage sensitivity value in the West Kalimantan system is at GI Putussibau, which is 0.086. Voltage stability analysis shows that the penetration of PLTS increases the collapse point value, indicating an increase in system stability. On the other hand, connecting the smelter to the system tends to lower the collapse point value. However, both conditions are still considered safe as the existing load operates below the collapse point. Simulation results of the maximum loading limit indicate that several buses have voltage values below the PLN standard of 0.9 p.u. These buses include GI Putussibau, GI Badau, GI Kota Baru 2, GI Nanga Pinoh, and GI Sintang. Therefore, planning the addition of capacitor banks at these GIs is necessary to ensure compliance with applicable standards.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: West Kalimantan Electricity System, Steady State Stability, P-V Curve, Q-V Curve, Voltage Sensitivity, Sistem Kelistrikan Kalimantan Barat, Kestabilan Steady State, Kurva P-V, Kurva Q-V, Sensitivitas Tegangan.
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1010 Electric power system stability. Electric filters, Passive.
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1087 Photovoltaic power generation
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Achmad Rafly Rachmansyah
Date Deposited: 30 Jul 2024 01:43
Last Modified: 30 Jul 2024 01:43
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/109296

Actions (login required)

View Item View Item