Karakterisasi dan Analisis Pengaruh Konsentrasi Nanopartikel Perak (AgNPs) dengan Biosintesis Kulit Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) pada Uji Tensile Strength Batang Tanaman Gynura pseudochina (L.) DC

Puspitasari, Nabilah Putri (2024) Karakterisasi dan Analisis Pengaruh Konsentrasi Nanopartikel Perak (AgNPs) dengan Biosintesis Kulit Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) pada Uji Tensile Strength Batang Tanaman Gynura pseudochina (L.) DC. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5001201021-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5001201021-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Saat ini industri makanan menghasilkan sejumlah besar limbah pertanian pangan, salah
satu contohnya yaitu kebutuhan konsumen terhadap jeruk nipis semakin meningkat. Jeruk nipis
akan menghasilkan jumlah limbah kulit sekitar 50-60% dari berat kotor buah. Limbah kulit
jeruk mengandung senyawa flavonoid yang dapat dimanfaatkan sebagai sintesis hijau untuk
nanopartikel perak (AgNPs). Sintesis hijau untuk AgNPs semakin dikembangkan karena lebih
menguntungkan dan aman jika dibandingkan dengan sintesis kimia. Nanopartikel perak
(AgNPs) dengan sintesis hijau dapat dimanfaatkan pada tanaman untuk menangani masalah
pertumbuhan. Pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik larutan
nanopartikel perak (AgNPs) menggunakan sintesis ekstrak kulit jeruk nipis, pengaruh
pertumbuhan tanaman dan hasil uji kekuatan batang pada tanaman Gynura pseudochina (L.)
DC dengan variasi konsentrasi larutan AgNPs. Metode yang digunakan yaitu sintesis hijau
dengan menggunakan campuran ekstrak kulit jeruk nipis (Citrus aurantifolia) dan larutan
AgNO3. Pada penelitian ini nanopartikel perak (AgNPs) dikarakterisasi dengan menggunakan
spektrofotometer Ultraviolet-Visible (UV-Vis) untuk mengetahui absorbansi atau transmisi
sampel, X-Ray Diffraction (XRD) untuk menganalisis struktur kristal dan ukuran kristal dari
material padat. Selain itu, dilakukan uji tensile strength pada bagian batang tanaman Gynura
pseudochina (L.) DC untuk mendapatkan nilai tegangan dan regangan yang digunakan untuk
mencari nilai modulus elastisitas. Hasil karakterisasi UV-Vis menunjukkan pada panjang
gelombang 420 nm adalah puncak absorbansi yang terjadi. Hasil karakteristik XRD
menghasilkan puncak-puncak Ag yang terbentuk dan memiliki struktur bentuk kristal FCC.
Hasil karakterisasi PSA menunjukkan bahwa larutan AgNPs memiliki ukuran partikel sebesar
419,6 nm dengan salah satu ukuran partikelnya 81,81 nm. Pada pertumbuhan tinggi batang dan
jumlah daun, dihasilkan pertumbuhan yang optimal pada variasi konsentrasi 60 µg/L dan 90
µg/L hal tersebut didukung dengan hasil uji kekuatan tarik pada batang. Nilai modulus
elastisitas yang didapatkan berdasarkan hasil data uji tensile strength, menyatakan bahwa
batang dengan nilai modulus elastisitas tinggi yaitu pada variasi konsentrasi 60 µg/L dan 90
µg/L karena penyerapan larutan AgNPs terjadi secara optimal. Pertumbuhan dan kekuatan
batang pada tanaman Gynura pseudochina (L.) DC dipengaruhi oleh jumlah konsentrasi yang
diberikan pada tanaman, jumlah konsentrasi yang digunakan harus tepat sehingga befungsi
dengan baik.
=======================================================================================================
The current food industry generates a substantial amount of agricultural waste, one
example being the increasing consumer demand for lime. Limes will produce peel waste of
around 50-60% of the fruit's gross weight. This lime peel waste contains flavonoid compounds
that can be utilized in the green synthesis of silver nanoparticles (AgNPs). Green synthesis of
AgNPs is increasingly developed as it is more advantageous and safer compared to chemical
synthesis. Silver nanoparticles (AgNPs) synthesized through green methods can be applied to
plants to address growth issues. This study aims to analyze the characteristics of silver
nanoparticle (AgNPs) solutions using the synthesis of lime peel extract, the effect on plant
growth and the results of stem strength tests on Gynura pseudochina (L.) DC plants with
varying concentrations of AgNPs solutions. The method used is green synthesis using a mixture
of lime peel extract (Citrus aurantifolia) and AgNO3 solution. In this research, silver
nanoparticles (AgNPs) were characterized using an Ultraviolet-Visible (UV-Vis)
spectrophotometer to determine the absorbance or transmittance of the sample, X-Ray
Diffraction (XRD) to analyze the crystal structure and crystal size of the solid material. In
addition, a tensile strength test was carried out on the stem of the Gynura pseudochina (L.) DC
plant to obtain stress and strain values which were used to find the elastic modulus value. The
results of UV-Vis characterization show that the wavelength of 420 nm is the absorbance peak
that occurs. The results of the XRD characteristics produce Ag peaks that are formed and have
an FCC crystal structure. The PSA characterization results show that the AgNPs solution has a
particle size of 419,6 nm with one of the particle sizes being 81,81 nm. In the growth of stem
height and number of leaves, optimal growth was produced at varying concentrations of 60
µg/L and 90 µg/L. This was supported by the results of the tensile strength test on the stem. The
modulus of elasticity value obtained based on the results of tensile strength test data, states that
the rod with a high modulus of elasticity value is at varying concentrations of 60 µg/L and 90
µg/L because post-injection absorption of AgNPs occurs optimally. The growth and strength of
the stem in the Gynura pseudochina (L.) DC plant is influenced by the amount of concentration
given in the plant injection, the amount of concentration used must be correct so that it can
function properly.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Citrus aurantifolia, Green Synthesis, Gynura pseudochina (L.) DC, Silver Nanoparticles, Citrus aurantifolia, Gynura pseudochina (L.) DC, Nanopartikel Perak, Sintesis Hijau
Subjects: Q Science
Q Science > QC Physics
Q Science > QH Biology
Divisions: Faculty of Science and Data Analytics (SCIENTICS) > Physics > 45201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nabilah Putri Puspitasari
Date Deposited: 04 Aug 2024 13:16
Last Modified: 04 Aug 2024 13:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/110460

Actions (login required)

View Item View Item