Analisis Perhitungan Cadangan Premi Reversionary Annuity dengan Metode Fackler dan Metode Premium Sufficiency Menggunakan Mortalitas Berbasis Hukum Gamma-Gompertz

Sholikhah, Alifia Hardianti (2024) Analisis Perhitungan Cadangan Premi Reversionary Annuity dengan Metode Fackler dan Metode Premium Sufficiency Menggunakan Mortalitas Berbasis Hukum Gamma-Gompertz. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5006201078-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5006201078-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Di tengah ketidakpastian risiko masa depan, peran asuransi jiwa kian krusial. Fenomena "Widowhood effect" menunjukkan lonjakan tingkat mortalitas setelah kehilangan pasangan, memperkuat urgensi proteksi asuransi jiwa. Selain fenomena ”widowhood effect”, salah satu fenomena sosial yang ada dalam kehidupan masyarakat adalah rumah tangga dengan orang tua tunggal. Jenis struktur keluarga ini dikenal sebagai single parent atau orang tua tunggal. Perubahan peran sebagai single parent menuntut adanya tanggung jawab sebagai pencari nafkah. Seiring perkembangan industri asuransi, persiapan cadangan premi yang akurat menjadi penting bagi perusahaan untuk mengelola risiko secara efektif. Penelitian ini memfokuskan perhitungan cadangan premi produk reversionary annuity, produk asuransi jiwa yang pembayarannya bergantung pada dua kehidupan. Perhitungan dilakukan menggunakan metode modifikasi prospektif dan retrsopektif, yaitu metode Premium Sufficiency dan metode Fackler, dengan basis hukum mortalitas Gamma-Gompertz. Pemilihan hukum mortalitas ini didasari kesesuaiannya dalam memodelkan mortalitas penduduk Indonesia dewasa dan lanjut usia, baik laki-laki maupun perempuan, dibandingkan distribusi Gompertz dan Makeham yang lebih popular. Hasil cadangan premi pada produk reversionary annuity yang didapatkan menunjukkan bahwa cadangan premi dengan metode Fackler lebih cepat menghasilkan cadangan yang sesuai dengan uang pertanggungan yang akan diberikan dibandingkan metode Premium Sufficiency. Cadangan premi dengan metode Fackler telah mencapai uang pertanggungan pada t<20. Cadangan premi dengan metode Premium Sufficiency mencapai uang pertanggungan pada t>20. Namun, kedua metode tersebut memperoleh besar cadangan yang naik setiap tahunnya. Pada t yang sama, cadangan premi reversionary annuity dengan manfaat yang akan diberikan kepada istri (y) ketika suami (x) meninggal terlebih dahulu menghasilkan cadangan lebih besar dibandingkan manfaat yang akan diberikan kepada suami (x). Hal tersebut sebanding dengan premi yang dibayarkan juga lebih besar.
========================================================================================================================
In the midst of future risk uncertainties, the role of life insurance becomes increasingly crucial. The phenomenon known as the "Widowhood effect" shows a spike in mortality rates after losing a spouse, emphasizing the urgency of life insurance protection. In addition to the "widowhood effect," a notable social phenomenon in society is single-parent households. This family structure, known as single parents, involves the sole responsibility of being the breadwinner. As the insurance industry evolves, accurate premium reserve preparation becomes vital for companies to effectively manage risks. This study focuses on calculating premium reserves for reversionary annuity products, a type of life insurance whose payments depend on two lives. Calculations are performed using modified prospective and retrospective methods, namely the Premium Sufficiency method and the Fackler method, based on the Gamma-Gompertz mortality law. This mortality law was chosen due to its suitability in modeling mortality for adult and elderly populations in Indonesia, for both males and females, compared to the more popular Gompertz and Makeham distributions. The results for the reversionary annuity product's premium reserves indicate that the Fackler method more quickly achieves reserves equivalent to the death benefit to be provided compared to the Premium Sufficiency method. The Fackler method reaches the death benefit at t<20, while the Premium Sufficiency method reaches the death benefit at t>20. However, both methods show an annual increase in the reserve amount. At the same t, the premium reserve for a reversionary annuity with benefits to be provided to the wife (y) when the husband (x) dies first results in a larger reserve compared to benefits to be provided to the husband (x). This corresponds to higher premiums being paid as well.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: reversionary annuity, premium reserves, fackler, gamma-gompertz, premium sufficiency, anuitas reversionary, cadangan premi, fackler, gamma-gompertz, premium sufficiency.
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Faculty of Mathematics, Computation, and Data Science > Actuaria > 94203-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Alifia Hardianti Sholikhah
Date Deposited: 01 Aug 2024 03:36
Last Modified: 01 Aug 2024 03:36
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/110493

Actions (login required)

View Item View Item