Ekstraksi Logam Tanah Jarang Ytterbium Dengan Metode Adsorpsi Menggunakan Membran Nano COS

Tarisandra, Herlina (2024) Ekstraksi Logam Tanah Jarang Ytterbium Dengan Metode Adsorpsi Menggunakan Membran Nano COS. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5011201037-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5011201037-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Rare earth elements (REE) merupakan suatu golongan dari tujuh belas unsur kimia dalam tabel periodik, khususnya lima belas lantanida serta yttrium dan skandium. Terdapat 250 mineral REE yang telah ditemukan hingga saat ini, namun hanya tiga mineral yang diekstrasi secara komersial yaitu bastnasite, monazite dan xenotime. Permintaan REE di dunia terus mengalami peningkatan sehingga menyebabkan terbatasnya pasokan REE. Oleh karena itu, sebagai salah satu negara yang berpotensi menghasilkan cadangan REE, Indonesia diharapkan mampu berkontribusi menyediakan pasokan REE. Ytterbium merupakan salah satu logam tanah jarang yang dapat ditemukan pada mineral xenotime. Ekstraksi ytterbium ini dilakukan dengan metode yang ramah lingkungan dan berbasis bio yaitu menggunakan larutan HCl sebagai agen leaching dan membran nano chitosan oligosaccharides (COS) sebagai biosorben untuk proses recovery. Proses recovery ytterbium dibagi menjadi dua yaitu adsorpsi dan desorpsi. Pengaruh pH dan temperatur pada proses adsorpsi logam ytterbium serta tingkat konsentrasi logam ytterbium yang dapat diadsorp menggunakan membran nano COS dianalisis pada penelitian ini. Variasi pH yang digunakan adalah 1,5 ; 1,75 ; dan 2. Sedangkan variasi temperatur yang digunakan adalah 35 ºC, 45 ºC , dan 55 ºC. Bahan yang digunakan adalah ore yang berasal dari Gorontalo, Indonesia. Terlebih dahulu ore dilakukan pengujian EDX dan XRD untuk mengetahui unsur dan senyawanya. Tahapan sebelum adsorpsi adalah grinding, panning, roasting, dan leaching. Larutan leaching yang digunakan pada proses adsorpsi ytterbium adalah larutan HCl 3M, kemudian dilakukan pengujian UV-Vis dan ICP-MS untuk mengetahui konsentrasi ytterbium di dalam larutan. Selanjutnya, dilakukan proses adsorpsi menggunakan membran nano COS. Membran nano COS dibuat dengan campuran nano COS, GA, dan PVA yang kemudian dilakukan uji FTIR. Proses adsorpsi ytterbium ini dilakukan dengan merendam membran pada larutan leaching yang mengandung YbCl3 sesuai dengan variasi pH dan temperatur yang ditentukan selama 4 jam dengan agitasi 200 rpm di dalam incubator shaker. Setelah itu, pada larutan hasil adsorp dilakukan pengujian UV-Vis dan ICP-MS, sedangkan membran nano COS/PVA diuji FTIR dan SEM-EDX Mapping. Proses selanjutnya adalah desorpsi. Larutan yang digunakan pada proses desorpsi ytterbium adalah larutan EDTA 0,05M. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, parameter pH dan temperatur berpengaruh secara signifikan terhadap proses adsorpsi ytterbium sehingga dapat diperoleh variasi pH 1,75 temperatur 45 ℃ dengan efisiensi adsorp 56% dan konsentrasi ytterbium sebesar 0,503 ppm sebagai variasi paling optimal untuk proses adsorpsi ytterbium.
========================================================================================================================
Rare earth elements (REEs) are a class of seventeen chemical elements in the periodic table, specifically fifteen lanthanides as well as yttrium and scandium. 250 REE minerals have been discovered to date, but only three are commercially extracted: bastnasite, monazite, and xenotime. The demand for REEs in the world continues to increase, causing a limited supply of REEs. Therefore, as one of the countries that has the potential to produce REE reserves, Indonesia is expected to be able to contribute to providing REE supplies. Ytterbium is one of the rare earth metals that can be found in xenotime minerals. The extraction of ytterbium is carried out with an environmentally friendly and bio-based method, namely using HCl solution as a leaching agent and nano chitosan oligosaccharides (COS) membrane as a biosorbent for the recovery process. The ytterbium recovery process is divided into two, namely adsorption and desorption. The effect of pH and temperature on the ytterbium metal adsorption process and the concentration level of ytterbium metal that can be adsorbed using nano COS membrane were analyzed in this study. The pH variations used were 1,5; 1,75; and 2. While the temperature variations used are 35 ºC, 45 ºC, and 55 ºC. The material used is ore from Gorontalo, Indonesia. The ore was first subjected to EDX and XRD testing to determine the elements and compounds. Stages before adsorption are grinding, panning, roasting, and leaching. The leaching solution used in the ytterbium adsorption process is 3M HCl solution, then UV-Vis and ICP-MS testing is carried out to determine the concentration of ytterbium in the solution. Furthermore, the adsorption process was carried out using nano COS membrane. The nano COS membrane was made with a mixture of nano COS, GA, and PVA which was then subjected to FTIR test. The ytterbium adsorption process was carried out by immersing the membrane in a leaching solution containing YbCl3 in accordance with the specified pH and temperature variations for 4 hours with 200 rpm agitation in incubator shaker. After that, the adsorption solution was tested with UV-Vis and ICP-MS, while the nano COS membrane was tested with FTIR and SEM-EDX Mapping. The next process is desorption. The solution used in the desorption process of ytterbium is 0.05M EDTA solution. Based on the research that has been done, pH and temperature parameters have a significant effect on the adsorption process of ytterbium so that it can be obtained pH variation of 1.75 temperature of 45 ℃ with adsorption efficiency of 56% and ytterbium concentration of 0.503 ppm as the most optimal variation for ytterbium adsorption process.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Adsorption, Nano COS, pH, Temperature, Ytterbium Adsorpsi, Nano COS, pH, Temperatur, Ytterbium
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy > TN688 Hydrometallurgy
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Herlina Tarisandra
Date Deposited: 02 Aug 2024 02:35
Last Modified: 17 Sep 2024 05:48
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/110614

Actions (login required)

View Item View Item