Analisis Penurunan dan Waktu Konsolidasi dengan Metode Vacuum Preloading dan Prefabricated Vertical Drain pada Perbaikan Tanah Lunak Area Reklamasi Terminal Kalibaru Jakarta

Hilmy, Tyas Naufal (2024) Analisis Penurunan dan Waktu Konsolidasi dengan Metode Vacuum Preloading dan Prefabricated Vertical Drain pada Perbaikan Tanah Lunak Area Reklamasi Terminal Kalibaru Jakarta. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5020201058-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5020201058-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pelabuhan Tanjung Priok adalah pelabuhan utama di Indonesia yang terletak di Jakarta. Untuk memenuhi kebutuhan arus peti kemas yang terus meningkat, pengembangan Pelabuhan Tanjung Priok dilakukan dengan pembangunan Terminal Kalibaru. Pembangunan Terminal Kalibaru Tahap 1B akan dibangun di lahan reklamasi. Masalah yang akan timbul dari pembangunan terminal ini adalah pemampatan tanah yang besar dan daya dukung yang rendah dari tanah dikarenakan kondisi tanah di area reklamasi tersebut memiliki lapisan tanah yang lunak. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan perbaikan tanah dasar. Metode yang akan digunakan untuk perbaikan tanah adalah vacuum preloading dengan prefabricated vertical drain (PVD). Tujuan penelitian ini adalah untuk tinggi timbunan yang dibutuhkan untuk perbaikan tanah tinggi timbunan yang dibutuhkan untuk perbaikan tanah dan mengetahui konfigurasi PVD yang diperlukan untuk mempercepat konsolidasi tanah. Perhitungan dilakukan dengan metode Terzaghi untuk mengetahui perkiraan penurunan yang terjadi. Dari hasil penelitian di dapat dari ke enam zona rekalmasi yang dihitung tinggi timbunan yang dibutuhkan tanpa menggunakan vacuum masing-masing zona reklamasi yaitu 12.43 m, 7.87 m, 13.03 m, 9.52 m, 9.14 m, dan 8.56 m. Dengan penggunaan vacuum preloading tinggi timbunan tersebut dapat berkurang 7.89 m untuk Zona 1, 4.69 m untuk Zona 2, 8.59 m untuk Zona 3, 6.14 m untuk Zona 4, 5.77 m untuk Zona 5, dan 5.28 m untuk Zona 6. Untuk mempercapat konsolidasi berdasarkan hasil perhitungan waktu tercepat konfigurasi pola pemasangan dan jarak antar PVD tercepat yaitu pola pemsangan segita dengan jarak 1 m dikarenakan pada pola pemasangan segitiga ini menggunakan PVD lebih banyak dibandingkan PVD pola segiempat dengan jarak pemasangan antar PVD yang sama.
========================================================================================================================================================================================================================
Tanjung Priok Port is Indonesia's main port, located in Jakarta. To meet the increasing demand for container traffic, the port is being expanded with the construction of the Kalibaru Terminal. Phase 1B of the Kalibaru Terminal will be built on reclaimed land. The problem with this terminal construction is the large soil compression and low soil bearing capacity due to the soft soil conditions in the reclamation area. To overcome this problem, soil improvement is required. The method to be used for soil improvement is vacuum preloading with prefabricated vertical drain (PVD). The objective of this research is to determine the required fill height for soil improvement and the PVD configuration required to accelerate soil consolidation. Calculations were performed using the Terzaghi method to estimate the expected settlement. The results of the research show that the required fill height without using vacuum for the six reclamation zones calculated are 12.43 m, 7.87 m, 13.03 m, 9.52 m, 9.14 m, and 8.56 m, respectively. With the use of vacuum preloading, the fill height can be reduced to 7.89 m for Zone 1, 4.69 m for Zone 2, 8.59 m for Zone 3, 6.14 m for Zone 4, 5.77 m for Zone 5, and 5.28 m for Zone 6. To accelerate consolidation based on the calculation results, the fastest configuration for PVD installation pattern and spacing is a triangular pattern with a spacing of 1 m. This is because the triangular pattern uses more PVDs than the square pattern with the same PVD spacing.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Reklamasi, Penurunan Tanah, Konsolidasi Tanah, Prefabricated Vertical Drain, Perbaikan Tanah Lunak, Reclamations, Soil Settlement, Soil Consolidation, Prefabricated Vertical Drain, Soft Soil Improvement.
Subjects: T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC203.5 Coastal engineering
T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC343+ Reclamation of land from the sea
T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC801 Reclamation of land
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Ocean Engineering > 38201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Tyas Naufal Hilmy
Date Deposited: 02 Aug 2024 06:00
Last Modified: 02 Aug 2024 06:00
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/110643

Actions (login required)

View Item View Item