Persepsi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam Upaya Mencegah Stunting Kelurahan Wonokusumo, Kota Surabaya

Reza, Moch Saiful (2024) Persepsi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam Upaya Mencegah Stunting Kelurahan Wonokusumo, Kota Surabaya. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5033201046-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5033201046-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Stunting, merupakan kondisi gagal tumbuh kembang anak jika tinggi badan menurut usianya berada di bawah dua standar deviasi dari standar nilai yang telah ditetapkan oleh World Health Organization (WHO, 2023) sehingga menyebabkan pertumbuhan anak terhambat. Banyak faktor yang mempengaruhi terjadinya prevalensi stunting, salah satu faktor penyebab stunting adalah rendahnya perilaku dan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) masyarakat (Dhefiana dkk., 2023). Namun, bagaimana sikap dan persepsi masyarakat, khususnya orang tua Baduta, terhadap PHBS dapat menekan angka stunting. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh persepsi PHBS terhadap kejadian stunting di Kelurahan Wonokusumo, Kota Surabaya. Metode analisis bersifat kuantitatif deskriptif dan menggunakan teknik stratified random sampling dalam menentukan responden. Data diperoleh melalui kuesioner terhadap 41 responden yang berasal dari tiga strata pendapatan, yaitu kelompok lower income, middle income, dan high income. Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat terhadap pentingnya PHBS cukup tinggi, mencapai lebih dari 80% responden setuju dan sangat setuju bahwa penerapan PHBS, seperti mencuci tangan dengan sabun, menggunakan air bersih, dan memiliki sanitasi yang baik, dapat mencegah stunting. Meskipun demikian, perilaku PHBS masih bervariasi di kalangan masyarakat. Sebagian responden telah menerapkan praktik dasar PHBS, namun akses terhadap fasilitas sanitasi yang layak masih menjadi kendala, terutama bagi keluarga berpendapatan rendah atau kurang dari Rp2.165.244,30 dan berpendidikan rendah setara SMP sederajat. Dalam penelitian diketahui anak-anak di lingkungan dengan sanitasi yang buruk dan akses air bersih terbatas lebih rentan terkena stunting. Faktor ekonomi dan pendidikan mempengaruhi kemampuan keluarga dalam menerapkan PHBS. Penelitian ini menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat, dukungan pemerintah, dan kolaborasi dengan organisasi berbasis masyarakat untuk mengatasi stunting. Meskipun kesadaran PHBS masyarakat mencapai lebih dari 80%, masih diperlukan edukasi intensif dan peningkatan fasilitas sanitasi untuk meningkatkan perilaku PHBS secara keseluruhan dan mengurangi prevalensi stunting di wilayah ini.
==============================================================================================================================
Stunting is a condition characterized by impaired growth and development in children, with height-for-age falling below two standard deviations from the standard set by the World Health Organization (WHO, 2023). This condition results in stunted growth in children. Many factors influence the prevalence of stunting, one of which is the community's low adherence to Clean and Healthy Lifestyle (PHBS) behaviors (Dhefiana et al., 2023). This study aims to identify how the perceptions and attitudes of the community, particularly parents of children under five, towards PHBS can reduce stunting rates. The research employs a descriptive quantitative analysis method and uses a stratified random sampling technique to determine respondents. Data were obtained through questionnaires administered to 41 respondents from three income strata: lower-income, middle-income, and high-income groups. The results of the data analysis show that public awareness of the importance of PHBS is quite high, with more than 80% of respondents agreeing or strongly agreeing that practices such as washing hands with soap, using clean water, and maintaining good sanitation can prevent stunting. However, PHBS behavior still varies among the community. While some respondents have implemented basic PHBS practices, access to proper sanitation facilities remains an obstacle, especially for families with low income (less than IDR 2,165,244.30) and low education levels (equivalent to junior high school). The study found that children in neighborhoods with poor sanitation and limited access to clean water are more vulnerable to stunting. Economic and educational factors affect a family's ability to implement PHBS. This study confirms the importance of active community roles, government support, and collaboration with community-based organizations to overcome stunting. Although community awareness of PHBS reached more than 80%, intensive education and improved sanitation facilities are still needed to enhance overall PHBS behavior and reduce the prevalence of stunting in this region.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, PHBS, Sanitasi dan BABS, Prevalensi Stunting, Surabaya, Perception, Sanitation and Open Defecation, Stunting Prevalence
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform > HN690.5 Slums
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Developmental Studies > 60201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Moch Saiful Reza
Date Deposited: 19 Aug 2024 03:50
Last Modified: 19 Aug 2024 03:50
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/111241

Actions (login required)

View Item View Item