Analisis Arus Hubung Singkat pada Sistem Kelistrikan Kapal Patroli 60 Meter dengan Sistem Supply Bertenaga Hybrid dengan Metode Perhitungan

Kautsar, Dito Daffa (2024) Analisis Arus Hubung Singkat pada Sistem Kelistrikan Kapal Patroli 60 Meter dengan Sistem Supply Bertenaga Hybrid dengan Metode Perhitungan. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5019201136-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5019201136-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Target net zero emission pada tahun 2060 kini semakin krusial dalam upaya global untuk menstabilkan iklim dan mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan. Untuk mencapai tujuan ini, diperlukan transisi menuju sumber energi yang bersih dan berkelanjutan. Salah satu solusi yang menjanjikan adalah pembangkit listrik tenaga hibrida yang harus terus dicanangkan terutama dalam bidang maritim dan perkapalan. Namun, khususnya pada kapal, ketahanan dari energi terbarukan terhadap suatu gangguan masih harus terus dikaji. Pada penulisan ini, dilakukan penelitian terhadap gangguan arus hubung singkat 3 fasa yang dapat menyebabkan penurunan tegangan hingga blackout. Hasil penelitian yang didapatkan pada impedansi titik distribusi di MSB busbar saat solar panel dan turbin angin mengalami gangguan berturut-turut sepanjang 25%, 50%, 75%, dan 100% penurunan tegangan yang terjadi sebesar 69,812 volt, 163,030 volt, 259,486 volt, dan 357,135 volt kemudian untuk turbin angin 70,3179 volt, 163,67 volt, 260,195 volt, dan 357,888 volt. Waktu yang diperlukan selama terjadinya dip tegangan ketika satu EBT mati dan kemudian EBT lain menyusul adalah sebesar 0,08 detik. Namun waktu terjadinya gangguan total pada MSB busbar dengan mempertimbangkan waktu terlama circuit breaker untuk terputus saat gangguan arus hubung singkat (definite time) yang terbesar adalah 0,32 detik. Untuk mengatasi penurunan tersebut ditambahkan Injeksi Kapasitif pada MSB busbar karena titik berkumpulnya seluruh arus untuk solar panel saat mengalami gangguan sebesar C=4317,4358 mikro Farad dan saat turbin angin mengalami gangguan injeksi kapasitif sebesar C=4425,7086 mikro Farad.
=========================================================================================================
The goal of achieving net zero emissions by 2060 has become increasingly crucial in global efforts to stabilize the climate and mitigate negative environmental impacts. Transitioning to clean and sustainable energy sources is essential to reach this target. Hybrid power plants offer a promising solution, particularly in the maritime and shipping sectors. However, the resilience of renewable energy sources to disturbances, especially on ships, requires further investigation. This study examines the impact of a three-phase short circuit fault on renewable energy systems, which can lead to voltage drops and blackouts. The research findings indicate that when both solar panels and wind turbines experience consecutive disturbances with voltage drops of 25%, 50%, 75%, and 100%, the voltage drop at the distribution point impedance on the MSB busbar is 69.812 volts, 163.030 volts, 259.486 volts, and 357.135 volts, respectively. For wind turbines, the voltage drops are 70.3179 volts, 163.67 volts, 260.195 volts, and 357.888 volts. The time taken for the voltage dip to occur when one renewable energy source (RES) fails and then the other follows is 0.08 seconds. However, considering the longest circuit breaker tripping time during short circuit faults (definite time), the total disturbance time on the MSB busbar is 0.32 seconds. To address these voltage drops, capacitive injection is added to the MSB busbar. The capacitive injection for solar panels during disturbances is 4317,4358 mikro Farad and for wind turbines it is 4425,7086 mikro Farad.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Capacitive Injection, Definite Time, Dip Voltage, Injeksi Kapasitif, Waktu
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK2861 Electric relays. Protective relays--Security measures.
V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM298.5 Shipbuilding industri. Shipyards
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Dito Daffa Kautsar
Date Deposited: 07 Aug 2024 02:37
Last Modified: 07 Aug 2024 02:37
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/113470

Actions (login required)

View Item View Item