EVALUASI KINERJA BUS SEKOLAH TRAYEK C DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

AMRULLAH, MUH FAQIH (2016) EVALUASI KINERJA BUS SEKOLAH TRAYEK C DI KABUPATEN TULUNGAGUNG. In: Tugas Akhir.

[thumbnail of 3110100148-Paper.pdf]
Preview
Text
3110100148-Paper.pdf - Published Version

Download (499kB) | Preview
[thumbnail of 3110100148-Presentation.pdf]
Preview
Text
3110100148-Presentation.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pemerintah Kabupaten Tulungagung bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Tulungagung mengoperasikan armada bus sekolah guna memfasilitasi para pelajar yang berasal dari pelosok Kabupaten Tulungagung, salah satunya bus sekolah trayek C Ngantru-Tulungagung. Dengan beroperasinya bus sekolah ini diharapkan dapat mengurangi jumlah kecelakaan dan kemacetan pada jam-jam sibuk yang disebabkan oleh pelajar. Setelah satu tahun dioperasikan, maka perlu diadakan evaluasi yang berkaitan dengan kinerja bus sekolah trayek C kabupaten Tulungagung.
Pembahasan dalam Tugas Akhir ini adalah menghitung jumlah penumpang, menganalisis demand penumpang bus sekolah pada 3 tahun mendatang, menghitung dan menganalisis waktu tempuh, menganalisis kinerja bus sekolah trayek menurut Standar Pelayanan Angkutan Umum Departemen Perhubungan, Kepuasan penumpang bus sekolah serta membandingkan antara rute lama dan rute baru. Sehingga perlu dilakukan survei naik-turun penumpang, wawancara, dan pengisian angket kuisioner.
Dari hasil analisis didapatkan jumlah penumpang hari Senin mendapatkan 81 penumpang serta hari Sabtu mendapatkan 78 penumpang. Pertambahan permintaan bus sekolah trayek C kabupaten Tulungagung menjadi 83 penumpang di hari Senin dan 80 penumpang di hari Sabtu pada 3 tahun mendatang. Waktu tempuh bus sekolah pada Hari Senin adalah 55,25 menit dan Hari Sabtu sebesar 53,5 menit. Kinerja bus sekolah trayek C dianalisis menurut Standart pelayanan angkutan umum departemen perhubungan berhasil mendapatkan 13 poin dari 10 aspek penilaian dan berada pada kategori sedang. Penumpang bus sekolah merasa puas atas daya tanggap, jaminan serta kepedulian petugas bus sekolah, perlu meningkatkan kehandalan dan penumpang bus sekolah meras kurang puas dengan kondisi fisik bus sekolah karena alasan kapasitas. Alternatif rute baru berbasis zona dapat dipertimbangkan untuk mengurangi kapasitas berlebih bus sekolah trayek C kabupaten Tulungagung, serta mendapatkan waktu tempuh yang lebih cepat

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Kinerja, Survey, Bus sekolah
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muh. Faqih Amrullah
Date Deposited: 14 Jun 2016 18:02
Last Modified: 26 Dec 2018 03:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/114

Actions (login required)

View Item View Item