Kurniyawan, Hanif (2024) Perancangan Mesin Ekstruder Twin Screw Untuk Pembuatan Filamen 3D Printing. Other thesis, Intitut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
02111940000039-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2026. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Teknologi 3D printing, atau pencetakan tiga dimensi, telah berkembang pesat dan menjadi inovasi teknologi yang berpengaruh di berbagai bidang. Komponen utama dalam 3D printing adalah filamen, bahan baku dari berbagai jenis plastik seperti PLA, ABS, dan PETG. Mesin ekstruder filamen penting untuk membuat filamen dengan karakteristik sesuai kebutuhan, bekerja dengan memanaskan dan mendorong material plastik melalui cetakan. Hapid (2023) meneliti desain alat penggulung filamen 3D printing, menemukan bahwa kecepatan putar penggulung dan ekstrusi mesin ekstruder single screw yang tidak sinkron menyebabkan hasil penggulungan yang kurang rapi. Untuk mengatasi ini, penelitian ini merancang mesin ekstruder twin screw yang menyeimbangkan kecepatan penggulung dan ekstrusi, meliputi desain dan perhitungan spesifikasi seperti dimensi, material, dan komponen utama, guna meningkatkan kapasitas dan efisiensi produksi filamen.
Langkah-langkah dalam melakukan perancangan mesin ekstruder twin screw ini adalah melakukan studi literatur untuk mengetahui dasar-dasar dalam melakukan perancangan mesin ekstruder.Berdasarkan penelitian yang dilakukan, beberapa kesimpulan utama dapat diambil. Desain alat penggulung filamen 3D printing terdiri dari beberapa bagian utama, yaitu Main Body, Drive Train, Sled, dan Main Spindle. Spesifikasi alat ini memiliki dimensi panjang 22 cm, tinggi 15 cm, lebar 24 cm, dan berat 1 kg. Tegangan input yang digunakan berkisar antara 6V-90V, dengan kecepatan putaran mencapai 110 rpm, arus listrik antara 1A-6.5A, dan torsi sebesar 11.2 Kg.cm. Namun, hasil penggulungan filamen dari mesin ekstruder menunjukkan bahwa gulungan kurang rapi. Masalah ini disebabkan oleh ukuran diameter filamen yang tidak konsisten karena ketidaksesuaian antara kecepatan putar penggulung filamen dan kecepatan ekstrusi mesin ekstruder yang digunakan. Setelah itu, desain konsep mesin ekstruder twin screw dibuat sesuai dengan List of requirement yang telah disusun. Selanjutnya dilakukan perencanaan komponen mesin yang meliputi pemilihan material, penentuan dimensi dan perhitungan untuk komponen yang direncanakan.
Pada tugas akhir ini sebuah dokumen perancangan dihasilkan. Dimana dokumen tersebut berisi gambar teknik komponen mesin ekstruder, daftar material yang digunakan, perencanaan komponen mesin, analisa teknik dan rancangan proses manufaktur serta rancangan proses perakitan mesin ekstruder twin screw untuk pembuatan filamen 3D printing.
=========================================================================================
3D printing technology has rapidly developed and become a significant technological innovation in various fields. The main component in 3D printing is filament, which is made from various types of plastics such as PLA, ABS, and PETG. Filament extruder machines are crucial for creating filaments with the desired characteristics, operating by heating and pushing the plastic material through a mold. Hapid (2023) studied the design of a 3D printing filament winder and found that the mismatch between the winding speed and the extrusion speed of the single screw extruder resulted in uneven winding. To address this, this research designed a twin screw extruder machine that balances the winding and extrusion speeds, involving design and specification calculations such as dimensions, materials, and main components, to increase the capacity and efficiency of filament production.
The steps in designing the twin screw extruder machine included conducting a literature study to understand the basics of extruder machine design. Based on the research conducted, several key conclusions were drawn. The design of the 3D printing filament winder consists of several main parts, namely the Main Body, Drive Train, Sled, and Main Spindle. The specifications of this winder have dimensions of 22 cm in length, 15 cm in height, 24 cm in width, and a weight of 1 kg. The input voltage used ranges from 6V-90V, with a rotational speed of 110 rpm, an electric current between 1A-6.5A, and a torque of 11.2 Kg.cm. However, the filament winding results from the extruder machine showed that the winding was uneven. This problem was caused by inconsistent filament diameter due to the mismatch between the winding speed and the extrusion speed of the extruder machine used. After that, the twin screw extruder machine concept was designed according to the list of requirements that had been compiled. Next, component planning was carried out, including material selection, dimension determination, and calculations for the planned components..
In this final project, a design document was produced. This document contains technical drawings of the extruder machine components, a list of materials used, component planning, technical analysis, and the design of the manufacturing process as well as the assembly process of the twin screw extruder machine for 3D printing filament production
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | 3D Printing, Ekstruder Twin Screw, Plastik PP ,3D Printing, Twin Screw Extruder, Filament |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ230 Machine design T Technology > TS Manufactures T Technology > TS Manufactures > TS171 Product design |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Hanif Kurniyawan |
Date Deposited: | 13 Aug 2024 03:58 |
Last Modified: | 13 Aug 2024 03:58 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/114764 |
Actions (login required)
View Item |