Rajasa, Muhammad Andi (2026) Perencanaan Perpanjangan Dermaga International PT. Terminal Petikemas Surabaya. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
|
Text
5012211089-Undergraduate_Thesis.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Indonesia dengan lokasi geografisnya, memiliki peran penting dalam perdagangan dunia. Sebanyak 90% dari jalur perdagangan dunia diangkut melalui laut dan 40% dari perdagangan tersebut melewati Indonesia. Ini merupakan kesempatan Indonesia untuk menjadi Negara Poros Maritim Dunia dengan meningkatkan sistem transportasi laut yang terintegrasi. Kegiatan transportasi laut tidak lepas dari peranan Pelabuhan sebagai fasilitas tempat kapal bersandar, naik turun penumpang, dan/atau bongkar muat barang. PT. Pelindo, melalui anak usahanya PT Terminal Peti kemas Surabaya (TPS) memegang andil besar sebagai pengelola terminal peti kemas. TPS adalah penyedia layanan jasa dalam mata rantai logistik, khususnya peti kemas ekspor/impor di Indonesia. Untuk menunjang operasionalnya, TPS memiliki dua jenis dermaga, yaitu dermaga internasional dan domestik. Dermaga internasional di TPS digunakan untuk menangani kegiatan peti kemas ekspor dan impor yang melibatkan pengiriman dari dan ke negara lain. Dermaga ini dilengkapi dengan fasilitas dan layanan yang dirancang khusus untuk perdagangan internasional, seperti bea cukai, penanganan kargo internasional, dan kepatuhan terhadap peraturan pelayaran internasional. Dermaga ini merupakan dermaga tipe jetty yang memiliki luas 50.000 m2 dengan panjang 1000 m dan lebar 50 m terletak pada kedalaman 13 m LWS. Saat ini, dermaga internasional memiliki kapasitas tampung sebesar 80.000 DWT. Melihat tren peningkatan arus peti kemas di TPS yang semakin meningkat, menyebabkan jumlah kapal yang akan melakukan bongkar muat semakin banyak. Hal ini dapat memicu antrean kapal apabila tidak diimbangi dengan ketersediaan dermaga untuk melakukan proses bongkar muat ke depannya. Dengan demikian, maka dibutuhkan perencanaan perpanjangan struktur dermaga yang memenuhi standar serta kriteria perencanaan. Pada tugas akhir ini akan direncanakan perpanjangan dermaga jetty yang meliputi, perencanaan layout perpanjangan dermaga, perencanaan dredging, perencanaan detail struktur dermaga, serta bagaimana Detail Engineering Design (DED) dari struktur dermaga yang akan direncanakan.
================================================================================================================================
Indonesia, with its strategic geographical location, plays a significant role in global trade. Approximately 90% of global trade routes are transported by sea, and 40% of that trade passes through Indonesia. This presents an opportunity for Indonesia to establish itself as the Global Maritime Axis by enhancing its integrated maritime transportation system.Maritime transportation activities are closely linked to the role of ports as facilities for ships to dock, embark and disembark passengers, and/or load and unload goods. PT Pelindo, through its subsidiary PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), plays a major role as the operator of container terminals. TPS provides logistical services, particularly for export/import containers in Indonesia. To support its operations, TPS manages two types of wharves: international and domestic. The international dock at TPS is utilized for handling export and import container activities involving shipments to and from other countries. This dock is equipped with facilities and services specifically designed for international trade, such as customs, international cargo handling, and compliance with international shipping regulations. It is a jetty-type dock covering an area of 50,000 m², with a length of 1,000 m and a width of 50 m, located at a depth of 13 m LWS. Currently, the international dock has a capacity of 80,000 DWT. To support future operational activities, PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) plans to enhance performance efficiency by increasing the number of ships that can simultaneously carry out loading and unloading activities. Therefore, it is necessary to plan for the extension of the dock structure that meets applicable standards and planning criteria. This final project will focus on planning the extension of the jetty dock, which includes the design of the extended dock layout, dredging plans, detailed structural design of the dock, and the Detailed Engineering Design (DED) of the proposed dock structure.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Dermaga, Jetty, Peti Kemas, PT. Terminal Peti Kemas Surabaya Dock, Jetty, Container, PT. Terminal Peti Kemas Surabaya |
| Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
| Divisions: | Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis |
| Depositing User: | Muhammad Andi Rajasa |
| Date Deposited: | 22 Jan 2026 10:40 |
| Last Modified: | 22 Jan 2026 10:40 |
| URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/130136 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
