BILLAH, ARIF (2014) DESAIN WATER BUS SEBAGAI ALAT TRANSPORTASI DAN WISATA RUTE PROBOLINGGO-SURABAYA. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
4110100045-Undergraduate_thesis.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Surabaya merupakan kota metropolitan yang menjadi tujuan utama masyarakat di Jawa
Timur sebagai tempat bekerja, berdagang, mencari ilmu, wisata dan lain-lain. Banyak
masyarakat Jawa Timur, termasuk dari Kabupaten Probolinggo dan Pasuruan yang menuju
Surabaya setiap harinya, sehingga menyebabkan berbagai macam dampak negatif, seperti
polusi udara, kemacetan dan penggunaan BBM yang berlebihan. Untuk mengatasi dampak
negatif dari penggunaan alat transportasi darat yang berlebihan tersebut maka perlu
didesain sarana transportasi alternatif yang berupa water bus (bis air) yang dapat
mengangkut penumpang dan barang dengan rute Probolinggo-Surabaya dengan jarak
pelayaran sepanjang 99,4 km. Selain itu desain sarana transportasi laut ini diharapkan dapat
menambah daya tarik masyarakat Indonesia terhadap bidang kemaritiman karena bis air ini
juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana wisata bahari. Pada Tugas Akhir ini dilakukan
analisis teknis dan ekonomis dengan menggunakan kapal pembanding yang diperiksa kembali
batasan-batasannya sesuai dengan daerah pelayaran yang mempunyai kedalaman rata-rata
2,5 meter. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan didapatkan ukuran optimal bis air,
yaitu L= 12.6 m, B= 5.5 m, H= 1.6 m dan T= 0.5 m, dengan biaya pembangunan sebesar Rp.
552.222.597,28. Dari ukuran tersebut kemudian dibuat Lines Plan, General Arrangement dan
Safety Plan.
==============================================================
Surabaya is a metropolitan city which is the top destination for people living in East Java,
including Probolinggo and Pasuruan region to get job, study, recreation and etcetera, so that
a lot of people to Surabaya everyday. This is causing many negative impact, such as air
pollution, traffic jam and fuel oil over used. To solve those problems, it’s needed another
transportation plan for alternative, that is water bus which can carry passengers and cargo
with route through Probolinggo-Surabaya, 99.4 km transportation distance. Beside that
purpose, water bus was also expected can increase tourism for marine transportation. In this
final project, it’s done a technic and economic analysis using a sisters ship with constrains
checked before so that it’s appropriate to draught of shipping route with 2.5 m LWS average.
Based on the calculation, the optimum main dimension of the water bus are L=12.6 m, B=5.5
m, H=1.6 m and T=0.5 m. With cost of ship building Rp. 552.222.597,28. Lines Plan, General
Arrangement and Safety Plan are drawn then.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSPe 623.812 Bil d |
Uncontrolled Keywords: | Water bus, rute Probolinggo-Surabaya, transportasi dan wisata |
Subjects: | V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering |
Divisions: | Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Naval Architecture and Shipbuilding Engineering > 36201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Anis Wulandari |
Date Deposited: | 12 Jan 2017 02:40 |
Last Modified: | 12 Jan 2017 02:40 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/1505 |
Actions (login required)
View Item |