PRASTYASARI, FADILLA INDRAYUNI (2014) STUDI PEMILIHAN SISTEM SUPPLY LISTRIK DENGAN PENDEKATAN TOPSIS DAN DESAIN SISTEM KELISTRIKAN PADA TERMINAL PENERIMA LNG DI CELUKAN BAWANG, BULELENG, BALI. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
4210100013-Undergraduate_Theses.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
Liquefied Natural Gas (LNG) merupakan gas alam yang sudah
dikonversi menjadi fase cair pada kisaran temperatur -161°C pada
tekanan atmosfer. Konversi ini mereduksi volume 600 kali lebih
kecil dari volume gas alam sehingga LNG lebih bernilai ekonomis
untuk disimpan dan ditransportasikan. LNG dapat menjadi solusi
alternatif bahan bakar bagi pembangkit listrik di Indonesia.
Disamping kelebihan dari LNG, hanya sedikit gas yang
dimanfaatkan langsung oleh Indonesia karena kurangnya sarana
dan prasarana yang mendukung. Salah satu sarana yang dapat
mendukung pendistribusian LNG adalah terminal penerima LNG
dan sistem pendukungnya, kapal LNG dan dermaga, unit
regasifikasi, dan yang lainnya. Studi ini bertujuan untuk memilih
sistem supply listrik menggunakan metode TOPSIS dan
selanjutnya mendesain sistem kelistrikan untuk ORF di Celukan
Bawang – Buleleng. LNG didistribusikan menuju ke tiga
pembangkit listrik yang ada di Bali: Pesanggaran, Gilimanuk, dan
Pemaron. Beberapa peralatan utama dari ORF yang
dipertimbangkan adalah tangki penyimpanan, kompresor BOG,
recondenser, pompa kriogenik, loading arm dan lainnya, dengan
total kebutuhan daya sebesar 214,6 kW. Peralatan tersebut
membutuhkan sistem supply listrik yang dapat memenuhi
viii
kebutuhan listrik dari seluruh peralatan di ORF. Terdapat tiga
alternatif dari sumber listrik, yaitu diesel engine generator, gas
engine generator, dan supply listrik dari PLN (Perusahaan Listrik
Negara). Alternatif terbaik kemudian akan dipilih menggunakan
metode TOPSIS dengan dua metode pembobotan yang berbeda.
Studi ini menunjukkan bahwa alternatif terbaik adalah supply
listrik dari PLN. Dengan menggunakan hasil seleksi, akan dibuat
desain sistem kelistrikan untuk ORF dan setiap terminal penerima
LNG mini di setiap pembangkit listrik yang terdiri dari wiring
diagram dan oneline diagram.
=================================================================================================
Liquefied Natural Gas (LNG) is natural gas that has been
converted to liquid at approximately -161°C in the atmospheric
pressure. This conversion squeezes the volume of the natural gas
to become liquid that 600 times smaller than the original volume
and becomes more economical to be stored and transported. LNG
could become an alternative fuel for electricity generator in
Indonesia since it is cheaper and contain less pollutant than diesel
oil. Despite the advantage of LNG, only a few amount is currently
used in Indonesia due to lack of supporting facilities and
infrastructures. The common facilities required to support the LNG
distribution are LNG receiving terminal and its supporting
systems, LNG vessel and its berthing facilities (jetty),
regasification units, and so on. This study is aimed to select
electrical supply system using TOPSIS method and then to design
the electrical system for a LNG onshore receiving facility (ORF)
in Celukan Bawang – Buleleng. The LNG is the distributred to
three power plants in Bali: Pesanggaran, Gilimanuk and Pemaron.
Some main equipments of the ORF under consideration are storage
tanks, BOG compressors, recondensers, cryogenic pumps, loading
arms and others, with the total power demand is around 214,6 kW.
x
Those equipments require an electrical supply system that meet
with the power demand of all equipments in the ORF. There are
three alternatives of the electrical source, namely diesel engine
generator, gas engine generator, and electricity supply from PLN
(state owned electricity company). The best alternative was then
selected using TOPSIS with two different weighting methods. This
study found that best alternative is electricity supplied from PLN.
Using this selection result, a design of electrical system for the
ORF and mini LNG receiving terminal in all power plants was then
developed including its associated wiring diagram and oneline
diagram
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | onshore receiving facilities, sistem supply listrik, TOPSIS, wiring diagram, oneline diagram |
Subjects: | T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC1680 Offshore structures |
Divisions: | Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Mr. Fandika aqsa |
Date Deposited: | 14 Jan 2017 03:07 |
Last Modified: | 14 Jan 2017 03:07 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/1568 |
Actions (login required)
View Item |