Analisis Kegagalan pada Pipa Penyalur Air Pendingin di PT. Holcim Tbk. Tuban

Utama, Hafizh Daru Teguh (2017) Analisis Kegagalan pada Pipa Penyalur Air Pendingin di PT. Holcim Tbk. Tuban. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2713100035_Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
2713100035_Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Sistem pendingin berguna untuk menjaga temperatur di suatu equipment agar tidak melebihi temperatur desainnya. Sistem ini menggunakan fluida air yang diambil dari hasil pengeboran. Lalu diproses menggunakan reverse osmosis. Hasil dari reverse osmosis berguna untuk mendinginkan temperatur yang terdapat di equipment tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kegagalan pada pipa penyalur air pendingin. Beberapa pengujian dilakukan untuk mendukung hasil analisis. Uji komposisi unsur didapatkan pipa ini sesuai dengan ASTM A1020. Pengamatan strukturmikro mendukung karakterisasi material bahwa pipa ini adalah baja karbon rendah. Dari pengamatan makro menunjukkan bahwa terdapat pengurangan ketebalan, terdapat lubang dan korosi. Pengujian senyawa deposit menunjukkan terbentuknya magnetit (Fe3O4). Pengujian fluida menunjukkan ketidak sesuaian hasil uji dengan data desain. Faktor penyebab terjadinya kegagalan adalah ketidak sesuaian pemilihan material dan tidak maksimalnya inhibitor bekerja. Dan mekanisme terjadinya kegagalan adalah dengan adanya daerah sambungan las sebagai pusat tegangan, diawali dengan uniform corrosion kemudian erosion corrosion
==============================================================================================
Cooling system is useful to keep temperature of equipment
not over the temperature design. This system use water that taken
from digging the ground. Then processed by reverse osmosis. The
result of reverse osmosis is useful to keep the temperature in
equipment. The purpose of this research is to analyze the failure in
cooling water pipe. Several test is to support the result of analysis.
Composition test of this pipe is equal to ASTM A1020. The
microstructure supports the characterization of pipe that is carbon
steel. From macro testing it show that there is decreasing of
thickness, there is a hole and corrosion. Result of deposit test is
magnetite (Fe3O4). Fluid testing shows that there is no
equalization between design and the result of test. Factors of
failure are the wrong choice of choosing the material and the
inhibitor isn’t work maximally. And there is mechanism of failure
in this pipe, area of welded pipe that become the center of stress
and begin with uniform corrosion then erosion corrosion

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Failure Analysis, salt density index, pH, electrical conductivity, reverse osmosis
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: HAFIZH DARU TEGUH UTAMA
Date Deposited: 07 Nov 2017 02:17
Last Modified: 05 Mar 2019 04:19
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/1745

Actions (login required)

View Item View Item