PRASETYO, YUDI (2016) PEMBUATAN SISTEM INFORMASI PUSTAKA PERATURAN PADA DIREKTORAT JENDERAL PERBENDAHARAAN DENGAN TEKNOLOGI JAVASERVER PAGES DAN MYSQL. skripsi thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Preview |
Text
5211105707-Abstract.pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
5211105707-Conclusion.pdf - Published Version Download (226kB) | Preview |
Preview |
Text
5211105707-Undergraduate Theses.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) yang mempunyai
tugas melakukan pengelolaan perbendaharaan negara dibantu
oleh kantor-kantor vertikal yang tersebar di pusat dan daerah.
Kantor-kantor vertikal DJPB tersebut dalam menjalankan
tugasnya haros berdasarkan peraturan perundang-undangan,
sehingga adanya peraturan dan dapat dipahami oleh pegawai
DJPB adalah sebuah keharosan. Akan tetapi dikarenakan proses
penatausahaan peraturan di lingkup DJPB kebanyakan masih
dilakukan dalam bentuk hardcopy dan proses pencarian
peraturan dalam bentuk softcopy melalui internet belum dapat
memberikan kemudahan bagi pegawai DJPB, maka hal ini
mengakibatkan proses pencarian peraturan tidak dapat dilakukan
dengan cepat.
Dengan kondisi belum adanya sistem informasi untuk
menatausahakan peraturan secara elektronik di lingkup DJPB,
maka perlu dibuat sebuah sistem informasi yang mampu menjadi
basis penatausahaan peraturan secara elektronik terkait tugas
dan pekerjaan di lingkup DJPB. Melalui Tugas Akhir ini penulis
akan membuat Sistem Informasi Pustaka Peraturan pada
Direktorat Jenderal Perbendaharaan dengan Teknologi
JavaServer Pages dan MySQL.
Hasil dari penulisan tugas akhir ini adalah Sistem Informasi
Pustaka Peraturan yang berguna bagi kantor-kantor di lingkup
DJPB dalam penatausahaan peraturan secara elektronik terkait
tugas dan pekerjaan DJPB sebagai pengelola perbendaharaan
negara. Sistem Informasi Pustaka Peraturan ini diharapkan
mampu memberikan kemudahan dalam penyimpanan peraturan
dalam bentuk softcopy dan melakukan pencarian peraturan
menggunakan kata kunci isi peraturan tanpa melalui internet.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem lnformasi Pustaka Peraturan, Direktorat Jenderal Perbendaharan, JavaServer Pages |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science. EDP Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Faculty of Information Technology > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Mr. Tondo Indra Nyata |
Date Deposited: | 06 Jun 2016 16:44 |
Last Modified: | 27 Dec 2018 03:44 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/217 |
Actions (login required)
View Item |