Studi Numerik Pengaruh Jenis Material Dan Luas Permukaan Fin Terhadap Perfoma Circular Finned Tube Superheater Pada Boiler HRSG PLTGU PT. PJB UP. Gresik

Wibawa, I Gde Agung Chandra Satriya (2016) Studi Numerik Pengaruh Jenis Material Dan Luas Permukaan Fin Terhadap Perfoma Circular Finned Tube Superheater Pada Boiler HRSG PLTGU PT. PJB UP. Gresik. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2111100134-Undergraduate-Theses.pdf]
Preview
Text
2111100134-Undergraduate-Theses.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Fin merupakan sebuah perpanjangan luas permukaan,
dipasang untuk meningkatkan laju perpindahan panas dengan
cara meningkatkan luasan permukaan yang dilewati oleh fluida
kerja. Pada boiler Heat Recovery Steam Generator (HRSG)
Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) PT. PJB UP.
Gresik menggunakan circular finned tubes pada superheater heat
exchanger. Fin meningkatkan unjuk kerja superheater heat
exchanger dan sistem pembangkit secara keseluruhan. Performa
fin dipengaruhi oleh berbagai macam faktor yaitu material fin,
ketebalan fin, dan lebar fin.
Penelitian dilakukan dengan menganalisis karakteristik
perpindahan panas pada tubes superheater dengan dan tanpa
menggunakan fin, dan membandingkan performa fin dengan
memvariasikan jenis material fin, ketebalan fin dan lebar fin.
Fluida kerja yang digunakan berupa flue gas dengan kecepatan
10.611 m/s yang dimodelkan sebagai gas ideal yang mengalir pada
sisi eksternal finned tube superheater. Studi numerik dilakukan
secara 3 (tiga) dimensi dengan kondisi aliran steady,
incompressible dan turbulen dengan prinsip Computational Fluid
Dynamic (CFD) menggunakan perangkat lunak GAMBIT 2.4.6
untuk tahapan permbuatan domain dan disimulasikan dalam
perangkat lunak FLUENT 6.3.26.
Hasil studi numerik menunjukkan penambahan fin pada
circular tube superheater meningkatkan nilai laju perpindahan
panas. Penambahan lebar fin akan meningkatkan nilai temperatur
rata-rata pada luas permukaan fin dan lebar fin optimum adalah
59.23 mm. Penambahan tebal fin mengurangi temperatur rata-rata
pada luas permukaan fin. Penambahan nilai koefisien konduksi
pada material fin meningkatkan nilai temperatur rata-rata pada
luas permukaan fin, dan variasi material terbaik adalah
menggunakan carbon steels (plain carbon, Mn ≤ 1%, Si ≤ 0.1%).
Nilai efisiensi dan efektifitas circular finned tube superheater tidak
dapat dicari dengan menggunakan persamaan efisiensi dan
efektifitas fin secara konduksi, konveksi dan persamaan Bessel.

===============================================================================

Fin is an extended surface, commonly used to enchane heat
transfer between a solid and an adjoining fluid. Combine-cycle
bolier PT. PJB UP. Gresik used circular finned tubes superheater
heat exhanger. The term of fins is used to increase superheater heat
exhanger performance in particular and overall power plant
performance. Fin’s performance are affected by many factor such
as fin’s types of material and surface area
Research aims to analize heat transfer characteristic on
superheater tubes with and without fins, and compare the fin’s
performance by varying fin’s types of material and suface area.
The working fluid is flue gas at a speed of 10.611 m/s which is
modeled as an ideal gas that flow in the external side of the finned
tube superheater. Numerical study conducted in three dimensions
with a steady flow condition, incompressible and turbulent with the
principles of Computational Fluid Dynamic (CFD) software using
GAMBIT 2.4.6 dan FLUENT 6.3.26
The result of numerical studies show the addition of the
circular finned-tube superheater increase the rate of heat transfer.
The addition of fin’s width will increase average temperature on
fin’s surface area and the optimum width is 59.23 mm. The addition
of fin thickness reducing average temperature on fin’s surface
area. The addition of conduction coefficient on fin’s material
increases average temperature on fin’s surfface area and the best variation of material is use cabron steels (plain carbon , ≤ 1 % Mn
, Si ≤ 0.1 % ). Efficiency and effectiveness of circular finned-tube
superheater can’t solve by using the efficiency and effectiveness
equation bassed on conduction, convection and Bessel equation

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSM 621.194 Wib s
Uncontrolled Keywords: Circular Finned Tube; HRSG; Perpanjangan Luasan; Superheater; Extended Suface
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Anis Wulandari
Date Deposited: 24 May 2017 08:48
Last Modified: 27 Dec 2018 08:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/41371

Actions (login required)

View Item View Item