Rancang Bangun Dan Analisa Simulasi Sistem Saluran Terhadap Cacat Penyusutan (Shrinkage) Pada Pembuatan Kepala Silinder (Cylinder Head) Sinjai (Mesin Jawa Timur) 650 Cc Material Alumunium Adc 12 Dengan Pengecoran Pasir (Sand Casting)

Prayoga, Bayu (2015) Rancang Bangun Dan Analisa Simulasi Sistem Saluran Terhadap Cacat Penyusutan (Shrinkage) Pada Pembuatan Kepala Silinder (Cylinder Head) Sinjai (Mesin Jawa Timur) 650 Cc Material Alumunium Adc 12 Dengan Pengecoran Pasir (Sand Casting). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2111105023-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
2111105023-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kepala silinder merupakan komponen penting dalam mesin otomotif yang berfungsi sebagai atap ruang bakar, dudukan injector, dudukan poros (cam shaft), saluran gas masuk dan keluar, juga saluran air pendingin dan pelumasan. Dalam pembuatan kepala silinder menggunakan material dari alumunium ADC 12 melalui proses pengecoran. Alumunium banyak digunakan pada industri otomotif untuk mengurangi berat secara keseluruhan pada mesin. Penelitian pada material alumunium umumnya digunakan dalam bentuk paduan karena alumunium murni memiliki kekuatan dan kekerasan yang sangat rendah. Oleh karena itu ditambah unsur paduan untuk meningkatkan kekuatan mekanisnya. Ada sekitar 85% sampai 90 % jumlah paduan yang digunakan pada industri otomotif adalah ADC12 (tatanama menurut JIS /Japan Industri Standard).
Pada penelitian ini dilakukan dengan cara memodelkan produk cor kepala silinder (cylinder head) secara 3D, kemudian melakukan pengecoran secara simulasi software dan aktual dengan 2 ingate untuk validasi pengecoran, serta mengaplikasikan perbedaan diameter riser pada open riser di produk cylinder head. Dimensi awal dari open riser yang digunakan yakni sebesar ø 20 x 115 mm. Kemudian dilakukan perbaikan pada variabel bebas iii
dari perencanaan pengecoran yakni memperbesar diameter riser pada open riser. Perbaikan dilakukan hingga mengurangi terjadi cacat shrinkage pada produk cor dengan mengoptimasi dimensi dari variabel tetap secara simulasi software.
Dari penelitian ini didapatkan data hasil simulasi software dan validasi dari eksperimen berupa letak dan persentase cacat shrinkage yang terjadi pada produk cor dengan sistem 2 saluran metode open riser. Dari data tersebut selanjutnya dilakukan analisa dan validasi, serta dilakukan perbaikan dengan memperbesar volume dan diameter riser, kemudian diambil kesimpulan mengenai dimensi dari riser yang efektif untuk mencegah terjadinya cacat shrinkage pada pengecoran cetakan pasir dengan material alumunium ADC12.
===============================================================================================
The cylinder head is an important component in automotive engine that serves as the roof of the combustion chamber, the injector holder, the cam shaft, the gas channel in and out, as well as cooling and lubrication drains. In the manufacture of cylinder heads using the material of aluminum ADC 12 through the casting process. Aluminum is widely used in the automotive industry to reduce the overall weight of the machine. Research on aluminum material is generally used in the form of pure aluminum alloy for strength and hardness are very low. Therefore adding alloy elements to improve the mechanical strength. There are approximately 85% to 90% the amount of alloy used in the automotive industry is ADC12 (nomenclature according to JIS / Japan Industrial Standard).
In this study done by modeling the cylinder head castings in 3D, and then do the casting simulation software and the actual basis with 2 ingate for validation casting, as well as applying the difference in diameter riser on the open riser in the product cylinder head. Initial dimensions of the open riser is used which is equal to ø 20 x 115 mm. Then do the repairs on the independent variables from the foundry planning to enlarge the diameter of the riser at the open riser. Improvements were made to reduce
v
shrinkage defects in castings to optimize the dimensions of the variable remains in simulation software.
From this study, is get the data of simulation software such as location and the percentage of shrinkage defects that occur in cast products with method 2 gate system, as well as the effect of the application of the open method of the riser at the top riser. From these data further analysis and validation, as well as improvement to increase the volume and diameter of the riser, and then drawn conclusions about the dimensions of effective riser to prevent shrinkage defects in sand casting with metal material ADC 12.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSM 671.254 Pra r
Uncontrolled Keywords: Alumunium ADC 12, Cylinder Head, Open Riser, Shrinkage, Simulasi.
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy > TN752.I5 Steel--Heat treatment
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 21 Jun 2017 03:10
Last Modified: 24 Aug 2018 04:21
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/41785

Actions (login required)

View Item View Item