Pemodelan Geoid Kota Surabaya Menggunakan Data Pengukuran Data Gayaberat Terestris

Widipermana, Chandra (2017) Pemodelan Geoid Kota Surabaya Menggunakan Data Pengukuran Data Gayaberat Terestris. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3513100011-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
3513100011-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Dengan berlakunya SRGI2013, maka model geoid harus tersedia di seluruh wilayah Indonesia. Data gayaberat terestris yang rapat di seluruh Indonesia diperlukan untuk memodelkan geoid Indonesia. Pemanfaatan EGM2008 bisa digunakan untuk pemodelan geoid Indonesia, namun ketelitiannya masih rendah.
Kota Surabaya yang merupakan salah satu kota besar di Indonesia dengan pembangunan yang pesat justru belum memiliki model geoid yang teliti karena kurangnya data gayaberat terestris. Oleh karena itu tujuan penelitian ini adalah memodelkan geoid Kota Surabaya dengan menyertakan data gayaberat terestris sehingga dapat meningkatkan ketelitian geoid. Pengukuran gayaberat di Kota Surabaya dilakukan dengan metode pengukuran gayaberat relatif menggunakan gravimeter LaCoste & Romberg G-1053.
Hasil dari model geoid Kota Surabaya dengan kontribusi 19 data pengukuran gayaberat mempunyai nilai undulasi maksimal 29,774 m dan minimal 28,461 meter dengan nilai rata-rata 29,017 dan standar deviasi sebesar 0,314 m.
================================================================================================
With the enactment of SRGI2013, the geoid model should be available throughout Indonesia. Condensed terrestrial gravity data across Indonesia are needed to make Indonesia's geoid model. Utilization of EGM2008 can be used for geoid modeling Indonesia, but its accuracy is still low.
Surabaya City which is one of the big cities in Indonesia with rapid development precisely does not have a thorough geoid model due to lack of data terrestrial gravity. Therefore, the purpose of this study is to model the geoid of Surabaya City with the data of gravity terestris so that can increase geoid accuracy. The measurement of gravity in Surabaya City was done by using relative gravity measurement method using LaCoste & Romberg G-1053 gravimeter.
The result of geoid model of Surabaya City with contribution of 19 measurement data of gravity has undulation maximum value 29,774 m and minimum 28,461 m with average value 29,017 m and standard deviation 0,314 m.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: EGM2008, gayaberat terestris, model geoid, Kota Surabaya.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Geomatics Engineering > 29202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Chandra Widipermana
Date Deposited: 22 Aug 2017 07:45
Last Modified: 05 Mar 2019 07:13
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/43463

Actions (login required)

View Item View Item