Analisa Pengaruh Beban Tidak Seimbang Terhadap Performa Transformator 3 Phasa Feedback 61-103 pada Berbagai Hubungan Belitan Skala Laboratorium Listrik Kapal dan Otomatisasi

Hanif, Muhammad (2017) Analisa Pengaruh Beban Tidak Seimbang Terhadap Performa Transformator 3 Phasa Feedback 61-103 pada Berbagai Hubungan Belitan Skala Laboratorium Listrik Kapal dan Otomatisasi. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 4213100013-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
4213100013-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Transformator merupakan suatu alat listrik yang digunakan untuk memindahkan energi listrik dari satu rangkaian ke rangkaian yang lain melalui medan magnet. Pada sistem kelistrikan di kapal, kondisi beban tidak seimbang pada transformator 3 phasa kerap kali ditemukan. Hal ini disebabkan karena waktu pengoperasian beban yang tidak serempak. Apabila ketidakseimbangan beban terjadi pada transformator secara terus-menerus maka hal tersebut dapat menyebabkan penurunan performa transformator. Pada tugas akhir ini dilakukan pengujian transformator 3 phasa Feedback 61-103 pada berbagai hubungan belitan yang dilakukan di Laboratorium Listrik Kapal dan Otomatisasi. Pengujian dilakukan dengan cara mengambil data yang diperlukan untuk perhitungan efisiensi, regulasi tegangan, dan ketidakseimbangan beban yang digunakan untuk mengetahui pengaruh beban tidak seimbang terhadap performa pada masing-masing belitan transformator. Dari hasil pengujian, efisiensi tertinggi sebesar 93,8 % pada hubungan belitan Y-Zigzag Y dan beban terhubung ∆. Regulasi tegangan terendah sebesar 0,9 % pada hubungan belitan Y-∆ dan beban terhubung Y dan beban terhubung ∆. Ketidakseimbangan beban terendah sebesar 5,0 % pada hubungan belitan ∆-∆ dan beban terhubung Y.
============================================================
Transformer is electrical equipment which transfers electrical power from one circuit to another circuit through magnetic fields. In the ship electrical system, unbalanced load on the three-phase of transformer is often found. It is due to the load operational time which does not occur simultaneously. If the unbalanced load occurs continuously on the transformer, it will decrease the transformer’s performance. This research aims to test the three-phase transformer feedback 61-103 on the various connection winding in marine electrical and automation laboratory system. It was conducted by collecting the data to get the results of efficiency, voltage regulation, and unbalanced load calculation to find out the effect of unbalanced load to the performance of each transformer winding. From the results of the test, the highest efficiency was 93,8% in the Y-Zigzag Y connection winding and ∆-connected load. The lowest voltage regulation was 0,9% in the Y-∆ connection winding and Y-connected load and ∆-connected load. The lowest unbalanced load was 5,0% in the ∆-∆ connection winding and Y-connected load.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Transformator 3 Phasa, Beban Tidak Seimbang, Belitan, Three Phase Transformer, Unbalanced Load, Winding
Subjects: V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM773 Ship propulsion, Electric
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muhammad Hanif
Date Deposited: 02 Oct 2017 02:22
Last Modified: 06 Mar 2019 06:55
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/44598

Actions (login required)

View Item View Item