Desain Modifikasi Struktur Gedung Apartemen Keraton Krian Menggunakan Metode Beton Pracetak

Setyawanto, Ega Rizky (2017) Desain Modifikasi Struktur Gedung Apartemen Keraton Krian Menggunakan Metode Beton Pracetak. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3112100065-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
3112100065-Undergraduate_Theses.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

Metode pracetak saat ini telah banyak digunakan dalam pembangunan konstruksi sipil. Hal ini terjadi karena beton pracetak memiliki beberapa kelebihan dibandingkan beton yang dicor di tempat (castin situ). Kelebihannya antara lain yaitu proses pembuatannya yang tidak bergantung cuaca, tidak memerlukan banyak bekisting, waktu pengerjaan yang lebih singkat, kontrol kualitas beton lebih terjamin serta menurut penelitian terbaru beton pracetak juga ramah lingkungan
Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah menghasilkan perencanaan struktur gedung Apartemen Keraton Krian dengan metode pracetak. Merencanakan detailing penulangan dan sambungan pada elemen beton pracetak. Merencanakan pondasi yang menopang bangunan. Dan merancang gambar teknik dari hasil modifikasi gedung ini.
Gedung Apartemen Keraton Krian ini memliki tinggi 11 lantai tanpa basement. Gedung ini dirancang ulang menggunakan metode beton pracetak pada bagian balok dan pelat. Standar yang digunakan dalam perencanaan ini adalah perencanaan struktural menggunakan tata cara perhitungan struktur beton untuk bangunan gedung (SNI 2847:2013), untuk menghitung pembebanan gravitasi menggunakan PPIUG 1983 dan tata cara perhitungan pembebanan untuk gedung (SNI 1727:2013), dan pembebanan gempa dihitung menggunakan tata cara perencanaan ketahanan gempa (SNI 1726:2012). Perencanaan gedung ini menggunakan sistem rangka pemikul momen khusus (SRPMK).
Hasil dari modifikasi gedung apartemen Keraton Krian ini meliputi ukuran balok induk 40/65, ukuran balok anak 30/45, dan 3 macam ukuran kolom yaitu lantai 1-4 80x80 cm, lantai 5-8 70x70 cm dan lantai 9-11 60x60 cm. Sambungan antar elemen pracetak menggunakan sambungan basah dan konsol pendek.
===========================================================================================
Precast method nowadays has been used in many civil constructions. The precast concrete has advantages to be compared to cast in situ concrete. The advantages of using the precast concrete are firstly the process of concrete casting is not influenced by weather; secondly, it does not need a lot of formworks, efficiency of times, and better quality controls; thirdly, a new research stated that using precast concrete is eco friendly.
The purpose of this final project is to design of a structure plan of Keraton Apartement Krian’s building with precast method. The objective of this project to design the detail of the concrete’s reinforcement, the connection between precast element, the basement’s structure and the foundation that support the building. Finally to draw the result of the modification of the building.
Keraton Apartement Krian’s building has 11 floors and no basement. It was planned using precast method for the beams and the slabs, whereas the columns, stairs, and footing were planned using the cast in situ concrete. The regulation that were used for this planning are SNI 2847:2013 for the structural concrete planning, PPIUG and SNI 1727:2013 for the gravity loads, SNI 1726:2012 for the lateral (earthquake) loads. This building was planned using Special Moment Resisting Frame.
The results of the design modification of the Keraton Apartement Krian’s building were primary beams dimension of 40/65, secondary beams dimension of 30/45, and 3 type of column’s dimension, with on the 1st-4th floor were using 80x80, 5th-8th floor were using 70x70, and the 9st-11th floor were using 60x60. The connection between precast element used wet joints and brackets.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Apartemen Keraton Krian, Modifikasi perencanaan, Pracetak, Beton bertulang, Planning modification, Precsat, Reinforced concrete
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA681 Concrete construction
T Technology > TH Building construction
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ega Rizky Setyawanto
Date Deposited: 16 Oct 2017 08:58
Last Modified: 05 Mar 2024 10:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/46957

Actions (login required)

View Item View Item