Sinaga, Romando (2017) Perancangan aplikasi berbasis android untuk meningkatkan performansi fisik dan mengurangi potensi cidera selama latihan kebugaran. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
2512100157_Undergraduate_Theses.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Pusat kebugaran (fitness center) merupakan tempat favorit sebagian besar
masyarakat perkotaan untuk melatih fisik karena latihan kebugaran menggunakan
beban mempengaruhi tubuh secara signifikan. Namun dari jutaan orang yang
berlatih kebugaran di pusat kebugaran, hanya sedikit yang mengetahui bagaimana
melakukan latihan yang benar. Satu alternatif solusi untuk mengatasi permasalahan
tersebut adalah dengan penggunaan aplikasi personal trainer yang berbasis android.
Aplikasi android digunakan karena sebagian besar masyarakat
menggunakan aplikasi android, mudah dan simpel digunakan dibandingkan dengan
buku panduan. Untuk melihat kegunaan aplikasi dan efeknya terhadap pengguna,
dilakukan analisa performansi fisik menggunakan Nordic Body Map, Mc Gill Pain
questionnaire, volume oksigen maksimum dan analisa usabilitas aplikasi. Melalui
penelitian ini dihasilkan aplikasi berbasis android untuk membantu memberi
panduan yang benar ketika melakukan aktivitas kebugaran. Setelah melakukan
aktivitas kebugaran menggunakan aplikasi yang dirancang, terj adi perubahan
performansi fisik terhadap responden namun perubahan yang terjadi tidak
siginifikan.
============================================================================================
The fitness center is a favorite place for most urban communities to exercise physically because fitness training uses a significant body-affects burden.
However, from the millions of people who practice fitness in the gym, only few know how to do the right exercise. One alternative solution to overcome the problem is by using personal trainer application based on android.
Android applications are used because most people use android apps, easy and simple to use compared to the guidebook. To see the usability of the application and its impact on users, physical performance analysis using Nordic Body Map, McGill Pain questionnaire, maximum oxygen volume and application reusability analysis are performed. Through this research, android based application was generated to help provide the correct guidance when doing fitness activities.
After doing fitness activities using the designed application, there is a change of physical performance to the respondent but the change that occur is not significant.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | android application, fitness training, maximum oxygen volume, Mc Gill Pain questionnaire, Nordic Body Map, The usability of the application |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T55 Industrial Safety |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Sinaga Romando |
Date Deposited: | 25 Oct 2017 04:08 |
Last Modified: | 06 Mar 2019 04:08 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/47332 |
Actions (login required)
View Item |