Analisis Usia Gestasi pada Kehamilan Ibu di Rumah Sakit ‘X’ Ponorogo dengan Metode Regresi Logistik Ordinal

Menara, Ravika Ratna (2017) Analisis Usia Gestasi pada Kehamilan Ibu di Rumah Sakit ‘X’ Ponorogo dengan Metode Regresi Logistik Ordinal. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 1315105011-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
1315105011-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Usia gestasi atau umur kehamilan ibu normal adalah 40 minggu yang dihitung dari hari pertama haid terakhir. Usia gestasi dibagi menjadi tiga yaitu preterm (kurang bulan), aterm (cukup bulan) dan postterm (lebih bulan). Usia gestasi preterm dan postterm memiliki resiko terhadap kesehatan bayi dan ibu. Da-lam penelitian ini usia gestasi menjadi variabel respon yang terdiri dari kurang bulan, cukup bulan dan lebih bulan. Variabel respon memiliki skala data ordinal, sehingga metode yang digunakan yaitu regresi logistik ordinal. Variabel prediktor yang diduga mempengaruhi usia gestasi yaitu usia ibu, pendidikan ibu, status kerja ibu, pekerjaan suami, urutan kelahiran, berat badan, tinggi badan, status preklamsia dan jenis kehamilan. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder hasil rekam medik Rumah Sakit ‘X’ Ponorogo. Ibu yang melahirkan dengan status usia gestasi kurang bulan terdapat sebanyak 19%, cukup bulan sebanyak 55% dan lebih bulan sebanyak 26%. Hasil penelitian diketahui bahwa faktor yang berpengaruh terhadap usia gestasi adalah pekerjaan suami, berat badan, tinggi badan, status preeklamsia dan jenis kehamilan. Pada model efek interaksi faktor yang berpengaruh yaitu status preeklamsia, berat badan, tinggi badan, serta interaksi antara berat badan dan tinggi badan.

=========================================================================

Gestational age or normal maternal pregnancy is 40 weeks calculated from the first day of the last menstrual period. Gestational age is divided into three, is preterm, aterm and postterm. Gestational preterm and postterm age have risks to the health of infants and mothers. In this study gestational age becomes a response variable consisting of preterm, aterm and postterm. The response variable has the ordinal data scale, the method used is ordinal logistic regression. Dependent variables that influence age gestation include age, maternal education, employment status, husband occupation, birth order, weight, height, preeclampsia status and type of pregnancy. Secondary data from medical record of 'X' Ponorogo Hospital. Mothers who have birth to the status of gestational age preterm there are as many as 19% aterm as much as 55% and post term as much as 26%. Factors that affect are husband work, weight, height, status of preeclampsia and type of pregnancy. In the effect interaction model of factors affecting are status of preeclamsia, weight, height and interaction between weight and height.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSSt 519.536 Men a
Uncontrolled Keywords: Usia Gestasi, Regresi Logistik Ordinal
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ravika Ratna Menara
Date Deposited: 25 Oct 2017 07:34
Last Modified: 05 Mar 2019 08:39
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/47788

Actions (login required)

View Item View Item