Desain Sistem Produksi dan Sistem Penjualan Donat Karakter dengan Konsep Pop-Up Shop

Maritasari, Ni Kadek Dara (2017) Desain Sistem Produksi dan Sistem Penjualan Donat Karakter dengan Konsep Pop-Up Shop. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3412100138-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
3412100138-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview

Abstract

Badan Ekonomi Kreatif menyatakan kuliner adalah sektor dalam ekonomi kreatif yang paling banyak berkontribusi terhadap Produk Domestik Bruto nasional, yaitu sebanyak 32,51% atau setara dengan Rp. 208,6 triliun. Riset yang dilakukan oleh Euromonitor, menemukan bahwa 2 dari 10 brand kuliner yang paling berkembang di Indonesia menjual produk yang sama, yaitu donat. Lebih dari 20 brand dengan lebih dari 50 toko donat telah berkembang di Surabaya, namun belum ada yang menggunakan karakter sebagai inovasi donat mereka.
Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah analisis aktifitas produksi melalui shadowing dan contextual inquiry kepada pelaku bisnis donat dan flying on the wall untuk mengamati aktifitas penjualan di pop-up shop, serta interview dan questionnaries pada konsumen donat. Hasil dari analisis tersebut kemudian diolah untuk mendapatkan kebutuhan desain dan menghasilkan konsep perancangan sistem produksi dan sistem penjualan yang sesuai dengan kebutuhan.
Hasil dari penelitian ini adalah sebuah desain sistem produksi berupa standarisasi produksi, workspace, serta storage donat dan sistem penjualan berupa identitas visual, kemasan serta rencana bisnis untuk donat karakter dengan konsep pop-up shop. Konsep desain yang didapatkan diharapkan mampu menjadi inovasi dalam industri donat sehingga kualitas donat yang diproduksi selalu konsisten dan mampu memperbesar peluang bagi pelaku bisnis donat sehingga dapat berkembang dan bertahan melawan persaingan bisnis dengan kompetitornya.

=================================================================

Creative Economy Agency declared culinary is a sector in the creative economy that contribute the most to the national Gross Domestic Product, which is as much as 32.51% or equivalent to Rp. 208.6 trillion. A research conducted by Euromonitor, found that 2 of the 10 most developed culinary brands in Indonesia sell the same product, donut. More than 20 brands with more than 50 donut shops have grown in Surabaya, yet no one has used the character as their innovation.
The method used in this research is the analysis of production activities through shadowing and contextual inquiry to donut brands and flying on the wall to observe sales activities in pop-up shop, as well as interviews and questionnaries to donut consumers. The results of the analysis are then processed to obtain the design requirements and generate the concept of designing production systems and sales systems that suit the needs.
The result of this research is a production system design in the form of standardization of production, workspace, and donut storage and sales system in the form of visual identity, packaging and business plan for donut character with pop-up shop concept. The design concept is expected to be an innovation in the donut industry so that the quality of the donut is always consistent and able to increase the opportunity for donut business so

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Donat Karakter, Sistem Produksi, Sistem Penjualan, Pop-Up Shop
Subjects: T Technology > TT Handicrafts Arts and crafts
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Industrial Design Product > (S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ni Kadek Dara Maritasari
Date Deposited: 15 Feb 2018 02:10
Last Modified: 05 Mar 2019 07:08
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/48147

Actions (login required)

View Item View Item