Analisis Penyebaran Reservoar Batu Pasir Formasi Gumai Lapangan "FY", Cekungan Sumatera Selatan Dengan Metode Seismik Multiatribut

Faizan, Muhammad Fahmi Yahya (2018) Analisis Penyebaran Reservoar Batu Pasir Formasi Gumai Lapangan "FY", Cekungan Sumatera Selatan Dengan Metode Seismik Multiatribut. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3713100032_Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
3713100032_Undergraduate Thesis.pdf - Accepted Version

Download (6MB) | Preview

Abstract

Cekungan Sumatera Selatan merupakan salah satu penghasil hidrokarbon utama di area Sumatera. Lapangan “FY” merupakan lapangan yang berada dalam tahap pengembangan cekungan Sumatera Selatan. Seiring dengan itu diperlukan metoda-metoda yang semakin mempertinggi nilai ekonomis lapangan ini. Formasi Gumai pada lapangan ini merupakan shaly sand, yang nilai impedansi akustiknya overlap antara sand dengan shale dikarenakan pada formasi gumai ini terjadi fase transgresi dan fase regresi. Data Seismik 3D yang telah diakuisisi dapat diolah untuk mendapatkan model bawah permukaan yang lebih baik. Dengan melakukan analisis multiatribut dan neural network properti densitas, gamma-ray, dan porositas dapat membedakan sand, tight sand, dan shale. Analisa neural network dilakukan untuk meningkatkan hasil pseudo volume. Volume pseudo gamma-ray dan pseudo porositas kemudian dapat digunakan untuk interpretasi akhir pada penelitian. Untuk validasi hasil penelitian, data mudlog yang ada pada beberapa sumur. Hasil yang baik didapatkan dari analisa multiatribut dan neural network untuk memetakan persebaran litologi dan porositas. Hasil dari analisa multiatribut dan neural network kemudian di overlay terhadap depth structure map yang sudah dibuat. Tujuanya untuk mengetahui persebaran nilai porositas terhadap kedalaman sebenarnya. Nilai densitas < 2.2 gr/cc, nilai Gamma-ray < 100 API, dan nilai porositas > 14% dapat diinterpretasikan sebagai sand. Area potensi pengembangan berada pada bagian barat laut lapangan “FY” berdasarkan hasil dari overlay terhadap depth structure map.
============== Sumatera Selatan Basin is one of the main hydrocarbon producers in Sumatera. Field "FY" is a field that is in the development stage basin of South Sumatra. Along with that, methods are needed that enhance this economic value. The Gumai Formation in this field is the shaly sand, where the acoustic impedance overlaps between the sand and the shale in this gumai formation occurs in the transgression phase and regression phase. 3D Seismic data that has been accredited can be processed with a better model. By conducting multiattribute analysis, neural properties, density, gamma rays, and porosity can distinguish sand, narrow sand, and shale. Neural network analysis is done to improve the pseudo volume results. The volume of pseudo gamma-ray and pseudo porosity can then be used to interpret the end of the study. For validation of research results, existing mudlog data on several wells. Good results from multiatribut and neural network analysis to map the distribution of lithology and porosity. The result of multiatribut and neural network analysis is then overlaid on the depth structure of the map that has been made. The goal is to know the distribution of porosity to the truth. Density values <2.2 g / cc, Gamma-ray <100 API, and porosity> 14% can be interpreted as sand. The area of development potential is in the northwest part of "FY" based on the result of overlay on the depth structure map.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSGf 551.22 Fai a
Uncontrolled Keywords: Acoustic Impedance; Multiattribute Analysis; Neural Network; Porosity
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography
G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography > GB1197.7 Groundwater flow. Reservoirs
Q Science > QE Geology > QE539.2.S4 Seismic models
Divisions: Faculty of Civil, Environmental, and Geo Engineering > Geophysics Engineering > 33201-(S1) Undergraduate Theses
Depositing User: M. Fahmi Yahya f.
Date Deposited: 10 Apr 2018 07:50
Last Modified: 25 Sep 2020 01:58
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/50696

Actions (login required)

View Item View Item