Analisis Penjadwalan Dengan Metode Pertukaran Waktu Dan Biaya Pada Proyek Pembangunan Rehabilitasi Sarana Dan Prasarana Persampahan Di Kota Surabaya

Mayasari, Indah (2003) Analisis Penjadwalan Dengan Metode Pertukaran Waktu Dan Biaya Pada Proyek Pembangunan Rehabilitasi Sarana Dan Prasarana Persampahan Di Kota Surabaya. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3199109528-Undergraduate -Thesis.pdf]
Preview
Text
3199109528-Undergraduate -Thesis.pdf - Published Version

Download (8MB) | Preview

Abstract

Pekerjaan Pelaksanaan proyek seringkali mengalami keterlambatan dan
kemacetan, salah satunya karena adanya jadwal pelaksanaan proyek yang tidak tepat
sehingga dapat mengganggu waktu penyelesaian proyek. Proyek pembangunan
rehabilitasi sarana dan prasarana persampahan Kota Surabaya yang berlokasi di
Benowo ini merupakan kebutuhan yang mendesak oleh karena itu diperlukan
kemampuan manajemen konstruksi yang baik dengan memperhatikan kemampuan
sumber day a yang ada agar tidak terjadi penumpukan sampah sehingga mengakibatkan
polusi udara dan penyakit.
Berpijak dari pemikiran tersebut diatas, maka penulis berusaha menyusun tugas
akhir ini dengan mengambil tema " Analisis Penjadwalan dengan Metode Pertukaran
Waktu dan Biaya pada Proyek Pembangunan Rehabilitasi Sarana dan Prasarana
Persampahan di Kota Surabaya Pembahasan tugas akhir pada kasus Proyek
pembangunan rehabilitasi sarana dan prasarana persampahan Kota Surabaya
bertujuan membandtngkan dan menganalisa waktu pelaksanaan dan biaya proyek
antara jadwal semula dengan jadwal kompresi.
Dalam proses kompresi umur pelaksanaan proyek pada item - item pekerjaan
untuk jadwal normal dicapai pada umur proyek 168 hari selanjutnya dilakukan crashing
pada aktivitas - akttvitas tersebut yang berada pada lintasan kritis, sehingga peke~aan
dapat diselesaikan lebih cepat atau paling tidak peke~aan tersebut dapat terlaksana
sesuai dengan jadwal Percepatan dilakukan dengan 2 alternatif yaitu pada alternatif 1
dengan penambahan tenaga kerja yang menghasilkan penyelesaian umur proyek pada
134 hari dengan btaya total pelaksanaan sebesar Rp. 3.410.301.461,97 dan
penyelesaian proyek untuk waktu yang optimum dicapai sama dengan waktu yang
maksimum karena merupakan biaya yang paling rendah dan tidak dapat di crashing
lagi. Dan alternatif ke 2 dengan penambahan jam kerja atau ke~a lembur yang
menghasilkan waktu maksimum penyelesaian pada umur proyek 150 hari dengan biaya
total pelaksanaan sebesar Rp. 3.470.419.274,82 dan penyelesaian proyek untuk waktu
yang optimum dicapai sama dengan waktu yang maksimum karena merupakan biaya
yang paling rendah dan tidak dapat di crashing lagi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSS 658.404 May a
Uncontrolled Keywords: Kompresi Jadwal, Optimasi.
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T56.8 Project Management
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 23 Feb 2018 07:20
Last Modified: 23 Feb 2018 07:20
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/51349

Actions (login required)

View Item View Item