Kusumawati, Fitri Ayu (2015) Pemodelan Beban Sistem Listrik di Wilayah Jawa-Bali dengan Menggunakan Pendekatan Flexible Seasonality Forecasting. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
1313201045-Master_Thesis.pdf - Published Version Download (3MB) | Preview |
Abstract
Persentase penggunaan energi listrik di Indonesia mencapai 55% dari total kebutuhan energi final disusul oleh gas bumi, BBM, dan batubara, dengan kapasitas total pembangkit nasional tahun 2011 di Indonesia adalah sebesar 38,9GW, dimana sekitar 76% diantaranya berada di wilayah Jawa-Bali. Hal ini menunjukkan bahwa pembangkit listrik regional Jawa-Bali memerlukan perhatian khusus dalam perencanaan kebutuhan tenaga listrik untuk menghindari krisis listrik di Jawa-Bali di masa mendatang. Pola musiman yang terdapat pada beban konsumsi listrik di Indonesia sangat kompleks karena dipengaruhi beberapa faktor seperti perbedaan kebutuhan listrik pada jam-jam tertentu setiap harinya, perbedaan pada akhir pekan setiap minggunya serta perbedaan karena adanya efek hari raya idul fitri yang dirayakan sebagian besar penduduk di Jawa-Bali. Sehingga dalam penelitian ini digunakan metode flexible seasonality forecasting yaitu Trigonometric, Box-Cox transform, ARMA errors, Trend, and Seasonal components (TBATS) yang merupakan pengembangan dari model exponential smoothing. Model ini dapat mengakomodasi terjadinya pola musiman yang lebih kompleks dan non-integer, terjadinya trend, kasus-kasus non-linearitas, serta pemodelan error ARMA. Selanjutnya dalam proses penelitian, dilakukan pemodelan TBATS beban sistem listrik dengan memasukkan pola musiman tahunan hijriah yang hasilnya lebih dapat menangkap pola fluktuatif tahunan pada data, namun menghasilkan residual yang lebih besar jika dibandingkan pemodelan TBATS tanpa memasukkan pola musiman tahunan hijriah jika dilihat dari kriteria AIC, RMSE, dan MAPE. Sehingga dilakukan substitusi hasil ramalan regresi dummy hari raya idul fitri untuk hari-hari di sekitar hari raya idul fitri ke dalam ramalan pemodelan TBATS dengan pola musiman tahunan hijriah. Hasil substitusi tersebut lebih dapat menangkap efek hari raya idul fitri dan dapat menghasilkan nilai ramalan yang lebih baik yang ditunjukkan dari nilai RMSE dan MAPE yang lebih kecil.
==============================================================================================
Electrical energy usage in Indonesia has reached 55% of total final energy with total nation generating capacity in 2011 was approximately 38,9GW and about 76% located in Java-Bali region. This show that Java-Bali power plant require special attention in electricity demand planning to avoid power crisis in the future. One way to do for this plan is forecasting electricity demand. Electricity demand data series exhibit multiple seasonal patterns. It has daily seasonal pattern, weekly seasonal pattern, and annual seasonal pattern in Hijri calendar. Thus, in this study used flexible forecasting seasonality method, called Trigonometric, Box-Cox transform, ARMA errors, Trend, and Seasonal components (TBATS), which is the development of exponential smoothing model. This model can accommodate complex seasonal patterns, trends, non-linearity, and ARMA errors model. Furthermore, in the research process, the electrical system load is modeled by including the annual Hijri seasonal pattern in TBATS models, which can capture the pattern of annual fluctuations in the data. But it produces greater residual than TBATS models without including the annual Hijri seasonal pattern that shown by AIC, RMSE and MAPE criteria. So substitution of dummy regression forecast results of Eid is apply on the days around Eid into forecast of TBATS model with annual seasonal pattern Hijra. The forecast result of substitution is able to capture the effects of Eid and can produce better forecast value that can be seen from smaller RMSE and MAPE.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | RTSt 519.535 Kus p |
Uncontrolled Keywords: | Electricity demand, Feast of Eid, Dummy, TBATS, Konsumsi listrik; Idul Fitri |
Subjects: | H Social Sciences > HA Statistics Q Science > QA Mathematics > QA276 Mathematical statistics. Time-series analysis. Failure time data analysis. Survival analysis (Biometry) |
Divisions: | Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49101-(S2) Master Thesis |
Depositing User: | Eny Widiastuti - |
Date Deposited: | 11 Apr 2018 02:58 |
Last Modified: | 24 Aug 2018 03:35 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/51732 |
Actions (login required)
View Item |