Evaluasi Setting Waktu Rele Pengaman pada PT. Pupuk Kalimantan Timur dengan Mempertimbangkan Transient Stability Assesment

Ichwanto, Hafiz (2018) Evaluasi Setting Waktu Rele Pengaman pada PT. Pupuk Kalimantan Timur dengan Mempertimbangkan Transient Stability Assesment. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 07111440000173-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
07111440000173-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pada kondisi normal, sebuah sistem tenaga listrik akan beroperasi dalam keadaan stabil, yakni tercapainya keseimbangan antara daya mekanik dari prime mover dengan keluaran daya elektrisnya. Setiap terjadi kenaikkan atau penurunan beban dalam jumlah besar, maka daya mekanik harus mampu mengikuti perubahan ini untuk mengembalikan sistem pada kondisi normalnya. Perubahan beban disini dapat disebabkan oleh beberapa kejadian, diantaranya hubung singkat (short circuit) dan generator outage. Yang mana kejadian-kejadian tersebut termasuk dalam fenomena kestabilan transient, yakni bagaimana respon sistem seusai mengalami gangguan besar dalam waktu yang singkat (transient). Analisis kestabilan sangat diperlukan dalam menganilisis suatu sistem kelistrikkan. Salah satunya dapat digunakan sebagai pertimbangan dalam melakukan setting proteksi suatu sistem. Selanjutnya hal ini dikenal dengan istilah CCT (Critical Clearing Time) yakni batas waktu maksimum yang diizinkan bagi sistem untuk mengisolir suatu gangguan. Yang mana apabila waktu tersebut terlampaui, maka generator terkait akan mengalami lepas sinkron dari generator lainnya. Dan apabila dibiarkan terjadi, lama kelamaan akan merusak turbin mekanik dari generator itu sendiri. Pada tugas akhir kali ini, diperoleh CCT pada masing-masing bus yang telah dipilih, dam didapati bahwa terdapat lima lokasi yang memerlukan rekomendasi setting proteksi setelah dibandingkan dengan nilai CCT yang diperoleh. ============== Under normal conditions, a power system will operate in a stable state, by achieving a balance between the mechanical power of the prime mover with electrical power output. Whenever there is a large change in load, the mechanical power must be able to follow this change to restore the system under normal conditions. Load changes here can be caused by several events, including short circuit and generator outage. Which events are included in the phenomenon of transient stability, namely how the system response after a major disruption in a short time (transient). Stability analysis is necessary in analyzing a system. One of them can be used as a consideration in setting the protection of the system. Furthermore this is known as CCT (Critical Clearing Time) which is the maximum time limit allowed for the system to isolate a disturbance. Which when the time is exceeded, then the corresponding generator will occur loss synchron from the other generators. And if thus allowed to happen continuously, it will damage the mechanical turbine from the generator itself. In this final project, we get the CCT on each bus that has been selected and found that there are five locations that require recommendation of protection setting after compare with CCT value obtained.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Critical clearing time, Generator outage, Hubung singkat, kestabilan transient, Critical clearing time, Generator outage, Short circuit, Transient stability
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1322.6 Electric power-plants
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK2861 Electric relays. Protective relays--Security measures.
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK3226 Transients (Electricity). Electric power systems. Harmonics (Electric waves).
Divisions: Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ichwanto Hafiz
Date Deposited: 23 Aug 2018 08:36
Last Modified: 09 Mar 2021 06:30
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/52294

Actions (login required)

View Item View Item