Fitria, Silvi (2018) Optimasi Multirespon Pada Terjadinya Skewing Carton Menggunakan Metode Taguchi dengan Pendekatan Fungsi Desirability. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
06211645000001-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Perkembangan industri yang pesat menyebabkan persaingan ketat antar industri untuk menghasilkan kualitas produk yang baik. Kualitas yang baik terus dipertahankan oleh PT X sebagai perusahaan terbesar yang memproduksi barang kebutuhan sehari-hari. Suatu kualitas produk, selain ditentukan dari isi produknya juga ditentukan dari kemasan kartonnya. Salah satu karakteristik kualitas karton kemasan pasta gigi adalah kemiringan (skewing), yang diukur berdasarkan sudut dan jarak kemiringan karton. Faktor-faktor yang mempengaruhi skewing antara lain temperatur lem, tekanan lem, ketinggian guide folding, konsentrasi varnish karton, dan intensitas UV karton. Dalam penelitian ini, sudut dan jarak kemiringan karton akan dioptimasi melalui percobaan berbagai setting faktor tersebut. Rancangan percobaan optimal didapatkan menggunakan metode Taguchi dengan pendekatan fungsi desirability. Hasil analisis menunjukkan bahwa ketinggian guide folding, temperatur lem, dan tekanan lem berkontribusi besar dalam mempengaruhi terjadinya skewing. Kondisi optimum diperoleh dengan menerapkan setting temperatur lem 150C, tekanan lem 2 bar, ketinggian guide folding 8.3 mm, konsentrasi varnish karton 260 Cps, dan intensitas UV dengan 3 lampu.
============== Rapid industrial developments have brought new challenges for the quality improvement in industrial competition. The best quality is always maintained by PT X as the largest FMCG company in Indonesia. Packaging is an integral part of product presentation to attract consumer. Quality and innovation of packaging are as important as the product itself. One of the quality characteristics of toothpaste carton packaging is skewing, which is measured by the angle and gap skewness of the cardboard. Skewing process optimization is influenced by several factors i.e. glue temperature, glue pressure, height of guide folding, carton varnish concentration, and carton UV intensity. In this research, the angle and gap skewness of the carton will be optimized through various set factors experiment. The optimal experimental design was obtained using Taguchi method with desirability function approach. The results show that height of guide folding, glue temperature, and glue pressure contributed significantly to the effect of skewing. The optimum conditions were obtained by applying the 150C glue temperature setting, 2 bar glue pressure, 8.3 mm guide folding height, 260 Cps carton varnish concentration, and UV intensity with 3 lamps.
Actions (login required)
View Item |