Arimbi, Dewi (2018) Optimalisasi Pengelolaan Sampah Berbasis 3R di Kelurahan Jambangan, Surabaya. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
08111650050009-Master_Thesis.pdf - Accepted Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Pengelolaan sampah di Kelurahan Jambangan terbiasa mengelola sampah melalui bank sampah, composting, daur ulang dan penerapan 3R (Reduce, Reuse, Recycle). Namun terdapat sampah yang sering ditemui di PDU (Pusat Daur Ulang) Jambangan yang sampai saat ini belum didaur ulang secara maksimal. Jika pengolahan dan pemilahan sampah di tingkat rumah tangga sudah maksimal, maka jenis ini akan sudah tersortir di bank sampah dan dibawa ke pengepul, tidak melalui pusat daur ulang. Melihat hal ini, perlu dikaji lebih dalam dan di optimalisasi penanganan pengelolaan sampahnya agar lebih baik lagi kedepannya.
Metodologi yang akan digunakan dalam penelitian ini yang pertama dilakukan adalah mengidentifikasi bentuk penerapan pengelolaan sampah di Kelurahan Jambangan menggunakan analisis Deskriptif Kualitatif. Lalu, tahap kedua adalah menganalisis karakteristik yang berpengaruh terhadap optimalisasi pengelolaan sampah di Kelurahan Jambangan dengan Content Analysis. Dan tahap akhir ketiga adalah optimalisasi pengelolaan sampah berbasis 3R di Kelurahan Jambangan dengan menggunakan Deskriptif Kualitatif metode Triangulasi.
Hasil yang didapatkan dari penelitian ini, untuk Reduce optimalisasi penanganannya adalah dengan penambahan fasilitas tong sampah seperti ember organik dan motor sampah. Untuk Reuse optimalisasi penanganannya berkaitan dengan menggunakan EM4 untuk mempercepat kematangan kompos serta saling memperkuat kemitraan antar Bank Sampah, antar rekanan sendiri, pengepul, BSIS, maupun Bank Sampah unit. Untuk Recycle optimalisasi penanganannya diperlukan inovasi terkait daur ulang sampah dan diadakannya pelatihan serta workshop untuk memperluas kemitraan daur ulang sampah.
=============================================================================================================
Waste management in Kelurahan Jambangan is used to managing waste
through garbage bank, composting, recycling and application of 3R (Reduce,
Reuse, Recycle). But there is garbage that is often found in PDU (Recycling
Center) Jambangan which until now has not been recycled optimally. If the
processing and segregation of garbage at the household level is maximal, then
this type will already be sorted in the garbage bank and taken to collectors, not
through the recycling center. Seeing this, it needs to be studied more deeply and
in optimizing the handling of waste management for better future.
The methodology to be used in this research is first to identify the form of
waste management application in Kelurahan Jambangan using Qualitative
Descriptive analysis. Then, the second stage is to analyze the performance that
affects the optimization of waste management in Kelurahan Jambangan with
Content Analysis. And the third final step is the optimization of 3R based waste
management in Kelurahan Jambangan by using Qualitative Descriptive
Triangulation method.
The results obtained from this research, for Reduce optimization of the
handling is by the addition of waste bins facilities such as organic buckets and
waste motor. For Reuse the optimization of the handling is related to using EM4
to accelerate the maturity of compost as well as mutually reinforcing partnerships
between Waste Banks, among its own partners, collectors, BSIS, and Bank Trash
units. Recycle to optimize the handling required innovation related to waste
recycling and the holding of trainings and workshops to expand the waste
recycling partnership.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | RTA 628.445 Ari o-1 3100018078816 |
Uncontrolled Keywords: | Sampah, Pengelolaan sampah, Kelurahan Jambangan, Optimalisasi pengelolaan sampah, 3R, Waste, Waste management, Optimization of waste management |
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture N Fine Arts > NA Architecture > NA9053 City planning |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Architecture > 23101-(S2) Master Thesis |
Depositing User: | Dewi Arimbi |
Date Deposited: | 18 Dec 2018 09:52 |
Last Modified: | 08 Oct 2020 07:53 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/53321 |
Actions (login required)
View Item |