., Hidayat (2018) Pengaruh Konsentrasi Polycaprolactone (PCL) Terhadap Morfologi dan Laju Degradasi Pelapisan Paduan Mg – 5%Zn Menggunakan Metode Spray Coating Untuk Aplikasi Biodegradable Orthopedic Devices. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
02511440000048_Undergraduated_Theses.pdf - Accepted Version Download (3MB) | Preview |
Abstract
Di dunia medis penggunaan material non – biodegradable masih menjadi pilihan yang menarik dalam pembuatan implan tulang karena selain memiliki sifat mekanik yang baik, harganya juga relatif murah. Namun, penggunaan material non - biodegradable mempunyai kelemahan salah satunya yaitu potensi toksisitas yang besar. Oleh karena itu, material yang bersifat biodegradable yang dapat diserap tubuh dan tidak perlu dikeluarkan dari dalam tubuh dibutuhkan sebagai pengganti material non – biodegradable. Paduan yang digunakan pada penelitian ini adalah Mg – 5%Zn. Namun, apabila dibandingkan dengan kriteria laju degradasi implan biodegradable, paduan Mg – 5%Zn ini masih belum memenuhi syarat. Oleh karena itu, diperlukan proses tambahan agar laju degradasi dapat lebih rendah. Pada penelitian ini, polimer digunakan sebagai lapisan paduan Mg – 5%Zn yang ditambahkan menggunakan metode spray coating untuk menurunkan laju degradasi dari paduan tersebut. Polycaprolactone (PCL) digunakan sebagai material coating dengan konsentrasi 2; 2,5; 3 dan 3,5 % (w/v). Pengujian dan karakterisasi yang dilakukan pada penelitian ini yaitu uji XRD, uji SEM, uji mikroskop optik, uji weight loss dan uji adhesi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi optimal pelapisan polycaprolactone (PCL) pada paduan Mg – 5%Zn adalah konsentrasi 3,5% (w/v) dengan mempertimbangkan hasil pengujian nya yaitu porous nya yang kecil, ketebalan ±100 µm, dan laju degradasi sebesar 2,19 cm/tahun. Sedangkan daya adhesi paling baik ada pada konsentrasi 2% (w/v) dengan nilai 4B. Dengan demikian, penelitian ini menunjukkan bahwa konsentrasi mempengaruhi beberapa hal yaitu semakin tinggi konsentrasi maka semakin kecil ukuran porous, semakin meningkatkan ketebalan, semakin menurunkan laju degradasi dan semakin menurunkan daya adhesi.
===========================================================================================================
In the medical world, the use of non - biodegradable materials is still an attractive option in the manufacture of bone implants because in addition to having good mechanical properties, the price is also relatively cheap. However, the use of nonbiodegradable materials has disadvantages one of them is the potential for large toxicity. Therefore, biodegradable materials which can be absorbed and don’t need to be removed from the body are needed as a substitute for non-biodegradable materials. The alloy used in this research was Mg – 5%Zn. However, when it was compared to the biodegradable implant degradation rate criteria, the Mg – 5%Zn alloy was still not eligible. Therefore, an additional process was required to reduce the degradation rate. In this research, polymer was used as layer of Mg – 5%Zn alloy which was added using spray coating method to reduce degradation rate of the alloy. Polycaprolactone (PCL) was used as a coating material with concentrations of 2; 2.5; 3 and 3.5% (w/v). Testing and characterization which applied in this research were XRD test, SEM test, optical microscope test, weight loss test and adhesion test. The results showed that the optimal concentration of polycaprolactone (PCL) coating on Mg - 5Zn alloy was 3.5% (w/v) concentration considering the test results of small porous, ± 100x μm thickness, and degradation rate of 2.19 cm/year. While the best adhesion power was at a concentration of 2% (w/v) with a value of 4B. This research shows that the concentration affects several things: the higher the concentration the smaller the porous size, the more the thickness increases, the lower the degradation rate and the lower the adhesion power.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | RSMt 669.723 Hid p-1 3100018076729 |
Uncontrolled Keywords: | Biodegradable, Laju Degradasi, Polycaprolactone, Spray Coating; Degradation Rate |
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology > TP1175.S6 Spraying Coating with plastics T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Hidayat . |
Date Deposited: | 27 Jul 2018 03:46 |
Last Modified: | 25 Nov 2020 05:28 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/53957 |
Actions (login required)
View Item |