Kurniawan, Dedi (2018) Analisis Transmisi Gelombang Floating Breakwater Tipe Hexagonal. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
04311440000053-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version Download (5MB) | Preview |
Abstract
Sebagai negara kepulauan yang memiliki garis pantai terpanjang kedua di dunia, Indonesia memiliki banyak potensi disektor maritim. Banyak pemanfaatan yang dilakukan di daerah pesisir pantai seperti pembangunan pelabuhan, aktivitas penangkapan ikan, tempat rekreasi, pemanfaatan sumber daya, tempat penghasil energi alternatif, dan lain-lain. Akan tetapi, banyak yang membatasi aktivitas tersebut dikarenakan adanya aktivitas gelombang air, seperti gelombang pada kondisi badai dan potensi tsunami. Dimana kondisi tersebut bisa mengakibatkan abrasi pantai yang bisa merusak lingkungan pesisir. Untuk mengatasi masalah tersebut bisa dilakukan dengan memasang struktur pelindung pantai salah satunya seperti breakwater. Pada penelitian ini akan dilakukan analisis transmisi gelombang pada floating breakwater berbentuk hexagonal untuk mengetahui efektifitas dari kinerja floating breakwater tersebut. Pengujian transmisi gelombang pada floating breakwater ini yang menjadi faktor pengaruh utama yaitu kemiringan sudut tali, dengan 4 variasi kemiringan sudut tali yaitu sudut 30o ,45o ,60o ,dan 75o dengan 2 skenario peletakan wave probe yaitu 100 cm dan 220 cm dibelakang struktur. Koefisien transmisi terbesar terdapat pada sudut 30o pada skenario 1 peletakan wave probe dengan rata-rata sebesar 0.90, sedangkan pada skenario 2 sama terdapat pada sudut 30o dengan rata-rata sebesar 0.88. Untuk nilai koefisien transmisi yang terkecil terdapat pada sudut 60o dikedua skenario peletakan wave probe tersebut. Dalam plotting koefisien transmisi dengan kecuraman gelombang didapatkan grafik linier turun yang menandakan koefisien transmisi berbanding terbalik dengan kecuraman gelombang, sedangkan pada parameter periode dan tinggi gelombang datang didapatkan grafik linier naik yang menandakan koefisien transmisi berbanding lurus dengan parameter tersebut.
=====================================================================================================
As the island nation has the second longest coastline in the world, Indonesia has a lot of potential for the maritime sector. A lot of the utilization of the coastal area such as the construction of a port, fishing activity, recreational areas, resource utilization, where the producers of alternative energy, and others. However, many of the activities that limit activity due water waves, like waves in the stormy conditions and potential of tsunami. Which of these conditions could result in abrasion of the beach that could ruin the coastal environment. To fix the problem can be done by installing a protective structure of one such beach breakwater. At this research will be carried out an analysis of the transmission wave on floating breakwater is shaped hexagonal to know the effectiveness of the performance of the floating breakwater. Transmission test of waves on floating breakwater is the main influence factor into the tilt angle of the rope, with 4 variations of the tilt angle of the rope that is the angle of 30o, 45o, 60o, 75o placement scenario with two wave probe that is 100 cm and 220 cm behind the structure. The largest transmission coefficients there are at an angle of 30o on scenario 1 placement of wave probes with an average of 0.90, whereas in scenario 2 the same there are at an angle of 30o with an average of 0.88. Transmission coefficient value to the smallest there is at an angle of 60o in the both placement of probe wave scenario. In plotting the coefficient of transmission with a steepness of wave obtained by commodity down transmission coefficients which signifies is inversely proportional to the wave steepness parameter, whereas in the period and high waves come obtained graph linear transmission coefficients which signifies ride is directly proportional to the parameter.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering |
Divisions: | Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Ocean Engineering > 38201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Kurniawan Dedi |
Date Deposited: | 16 Jun 2021 06:34 |
Last Modified: | 16 Jun 2021 06:34 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/54134 |
Actions (login required)
View Item |