Claudina, Anisa (2018) Oblique Coworking Space Dengan Pendekatan Theory Of Affordances. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
08111440000025-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Era awal modernisme telah membuat arsitektur kehilangan kejujuran dan merendahkan dirinya menjadi mudah. Posisi stasioner horizontal dan vertikal tidak lagi sesuai dengan dinamika umat manusia sendiri. Melihat hal ini Claude Parent dan Paul Virilio ingin menggerakan manusia yang saat itu cenderung pasif sehingga merangsang manusia untuk beradaptasi dan merasakan hubungannya dengan lingkungan. Mereka kemudian mengkonseptualisasikan tatanan arsitektural baru dalam apa yang mereka sebut dengan the function of the oblique.
Teori the function of the oblique ini cocok diterapkan pada ruang publik termasuk coworking space yang saat ini berkembang pesat. Coworking space diharapkan dapat men-trigger pergerakan manusia sehingga merangsang manusia untuk beradaptasi dan merasakan hubungannya dengan lingkungan. Hubungan ini dapat terwujud dengan pendekatan Theory of affordances.
Theory of affordances akan mencari proses persepsi terhadap objek dengan memperhatikan sifat relatif lingkungan terhadap manusia, termasuk di dalamnya kemungkinan kemiringan bidang yang sesuai. Hal ini bertujuan untuk memunculkan keterkaitan dinamis antara persepsi manusia dan karakteristik desain lingkungan yang spesifik. Pendekatan ini dilaksanakan pada metode desain yang terdiri dari blurring sebagai conceptual tools; kajian preseden, pembacaan aktivitas terhadap bidang dan alur pengguna sebagai programatic tools; dan integrasi kebutuhan ruang dan besaran, persyaratan terkait ruang, dan zona pengguna sebagai formal tools.
=========================================================
The early era of modernism has made the architecture losing its honesty and degrading itself into ease. The vertical-horizontal stationary position no longer corresponding to mankind’s own dynamic. Because of that, Claude Parent and Paul Virilio would shake and shock people out of passivity. They conceptualized a new architectural order, in what they came to call the function of the oblique.
The Function of the oblique theory is suitable to be implemented to public space such as coworking space that growing rapidly nowadays. Coworking space is expected to trigger the human mobility to encourage people to adapt and feel their relation with environment. This relationship can be realized by the Theory of affordances approach.
Theory of affordances will search the process of perception of the object by considering the relative nature of the environment to humans, including the possibility of the slope of the appropriate field. It aims to create a dynamic relationship between human perception and specific environmental design characteristics. This approach is implemented in a design method consisting of blurring as conceptual tools; precedent review, activity reading on user fields and flow as programmatic tools; and integration of space requirements and scale, space related requirements, and user zones as formal tools.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | coworking space, the function of the oblique, Theory of affordances |
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Architecture > 23201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | anisa claudina |
Date Deposited: | 24 Jun 2021 01:03 |
Last Modified: | 24 Jun 2021 01:04 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/54726 |
Actions (login required)
View Item |