Astaman, Syifa Nashella Rahmah (2018) Strategi Pengembangan Ruang Terbuka Hijau Publik berdasarkan Distribusi Suhu Permukaan di Kota Pekanbaru. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
08211440000071-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version Download (15MB) | Preview |
Abstract
Ruang terbuka hijau penting untuk mengatasi isu iklim, terutama di Kota Pekanbaru yang sedang berkembang. RTH yang ada belum mencapai 30% sesuai ketentuan, terutama RTH publiknya yang hanya 2,83% dari luas kota. Penyediaannya juga belum menyeluruh dan tidak merata, dimana di wilayah pinggiran belum memiliki sarana RTH yang maksimal. Perkembangan kota dan kurangnya ruang terbuka hijau dari segi kualitas dan kuantitas menyebabkan kota menjadi lebih panas yang dapat dilihat dari suhu Kota Pekanbaru yang terus meningkat dan pada waktu tertentu mencapai level suhu udara ekstrim. Hal ini berarti RTH belum mampu memenuhi fungsi ekologisnya secara maksimal yang jika tidak ditangani akan menyebabkan kota semakin panas.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menyusun strategi pengembangan ruang terbuka hijau publik berdasarkan distribusi suhu permukaan di Kota Pekanbaru. Penelitian ini terbagi ke dalam lima tahap, yaitu: (1) menganalisis persebaran dan karakteristik ruang terbuka hijau publik dengan observasi lapangan, (2) menganalisis sebaran kerapatan vegetasi ruang terbuka hijau publik dengan metode indeks vegetasi RVI, (3) menganalisis sebaran suhu permukaan ruang terbuka hijau publik dengan metode LTS, dan (4) menentukan tipologi ruang terbuka hijau publik berdasarkan sebaran suhu permukaan dan kerapatan vegetasi dengan analisis crosstabulation, serta (5) menyusun strategi pengembangan ruang terbuka hijau publik berdasarkan tipologi dengan analisis deskriptif komparatif.
Hasil dari analisis yang dilakukan adalah tersusunnya startegi pengembangan ruang terbuka hijau berdasarkan 3 tipologi. Strategi tipologi I adalah menambahkan vegetasi untk meningkatkan kerapatan vegetasinya. Strategi tipologi II disusun per bentuk RTH, dimana tiap-tiap bentuk beda penanganannya. Strategi tipologi III dibedakan menjadi 2, yaitu strategi makro dan mikro. Strategi makro disusun berdasarkan bentuk RTH yang masuk ke tipologi III, strategi mikro per masing-masing RTH karena urgensitas yang tinggi akibat suhu yang tinggi pada RTH ini.
============================================================================== Open green space is important to cope with climate issues, especially in the developing city of Pekanbaru. The existing OGS has not reached 30% according the provisions, especially public OGS which is only 2,83% of city area. The provision is also not comprehensive dan uneven, where in the suburbs do not have the maximum green space. The development of the city and the lack of OGS in terms of quality and quantity caused the city to become hotter which can be seen from Pekanbaru City temperature which continues to increase and at certain times reaches the extreme level of air temperature. This means OGS has not been able to fulfill its egological function maximally which if it is not handled will cause the city getting hotter.
The purpose of this study was to develop a strategy for developing a public OGS based on surface temperature distribution in the Pekanbaru City. This research is divided into five stages: (1) analyzing the distribution and characteristics of OGS with field observation, (2) analyzing the distribution of OGS vegetation with RVI vegetation index method, (3) analyzing the spatial surface temperature with LST method, (4) determining the typology of public OGS based on the distribution of surface temperature and vegetation density by cross tabulation analysis, and (5) developing a public OGS development strategy based on typology with comparative descriptive analysis.
The result of the carried out analysis is the compiled OGS development strategies based on 3 typologys. The typology strategy I is to add vegetation to increase vegetation density. Typology strategy II was developed in the form of OGS, where each form has different ways to handle. Typology strategy III is divided into 2, namely macro dan micro strategies. The macro strategy is compiled based on the form of OGS that included in typology III, micro strategy per each OGS due to high urgency because of high temperature in this OGS.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | public open green space, surface temperature, typology, strategy |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD171.75 Climate change mitigation |
Divisions: | Faculty of Architecture, Design, and Planning > Regional and Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Astaman Syifa Nashella Rahmah |
Date Deposited: | 12 Jul 2021 23:19 |
Last Modified: | 04 Mar 2024 08:53 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/54728 |
Actions (login required)
View Item |