Perencanaan Park And Ride Sebagai Desain Ulang Kantor Dinas Perhubungan Kota Surabaya Di Jalan Dukuh Menanggal

Satryanggi, Uly Imega (2018) Perencanaan Park And Ride Sebagai Desain Ulang Kantor Dinas Perhubungan Kota Surabaya Di Jalan Dukuh Menanggal. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3114100145-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
3114100145-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Kota Surabaya menjadi salah satu kota yang memiliki tingkat kemacetan yang sangat padat di Indonesia. Banyaknya penduduk bukan hanya penduduk asli Surabaya tetapi warga luar kota Surabaya juga memenuhi kota Surabaya. Untuk memperbaiki hal tersebut, Pemerintah kota Surabaya berencana memperbaiki sistem transportasi dan menyediakan transportasi umum cepat untuk mengurangi volume kendaraan yang masuk ke pusat kota.
Perbaikan tersebut juga harus bisa menarik demand penumpang, sehingga untuk luar kota Surabaya bisa tetap nyaman berpergian dari rumah mereka ketempat transportasi umum dan memarkirkan kendaraan mereka sebelum berpindah moda. Pemerintah kota Surabaya juga berkeinginan membangun park and ride untuk memmaksimalkan pemakaian transportasi umum.
Salah satu park and ride yang direncanakan Pemerintah Kota Surabaya berada pada Jalan Dukuh Menanggal yaitu pengganti Kantor Dinas Perhubungan Surabaya yang akan dipindahkan ke kawasan Tanjungsari. Nantinya penduduk yang berasal dari bagian selatan Surabaya menjadi sasaran utama untuk pemakaian park and ride ini.
Untuk mendapatkan banyaknya kapasitas park and ride dilakukan survei lapangan yaitu traffic counting pada tanggal 9 Maret 2018 dan wawancara mobil dan sepeda motor pada tanggal 21 dan 23 Maret 2018 di Jl. Frontage Ahmad Yani.
Data yang didapat dari survei lapangan kemudian diolah untuk mendapatkan karakteristik pengguna dan jumlah demand park and ride. Demand yang didapat dihitung untuk dapat mencukupi sampai 5 tahun kedepan sehingga didapatkan sebesar 4306 kendaraan untuk mobil dan 18926 kendaraan untuk sepeda motor. Tetapi lahan park and ride hanya dapat menampung sebesar 4207 kendaraan untuk sepeda motor dan sebesar 1048 kendaraan untuk mobil.
Untuk dapat mengatasi masalah kelebihan demand diambil langkah untuk mencari lahan kosong dan membuat bangunan park and ride lainnya yang dekat dengan park and ride Dukuh Menanggal ini.
=========================================================================
Surabaya city has become one of the cities that have a very dense congestion level in Indonesia. The population of residents is not only the natives of Surabaya but also residents outside Surabaya city who occupy Surabaya City. To resolve the situation, Government of Surabaya City plans to improve the transportation system and give rapid public transportation to reduce vehicles coming into the center of the City .
These improvements should also be able to attract passenger demand, so for residents outside Surabaya City can stay comfortable going from their homes to public transportation and park their vehicles before switching moda. Government of Surabaya City also wants to built park and ride to maximizing the use of public transportation.
One of the park and ride planned by the Government of Surabaya City is located on Dukuh Menanggal street that is the replacement of Surabaya Transportation Office and it will be moved to Tanjungsari area. Laters, residents who come from the southern part of Surabaya became the main target for the use of this park and ride.
To get a lot of park and ride capacity conducted field survey that is traffic counting on March 9, 2018 and car and motorcycle interview on 21 and 23 March 2018 in Frontage Ahmad Yani street.
Data obtained from field surveys are then processed to obtain user characteristics and the number of park and ride demands. Demand obtained is calculated to be sufficient for 5 years in the future so the result obtained 4306 vehicles for cars and 18926 vehicles for motorcycles. But the park and ride can only accommodate 4207 vehicles for motorcycles and 1048 vehicles for cars.
To resolve the problem of excess demand taken steps to find vacant land and make other park and ride buildings close to the park and ride Dukuh Menanggal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Demand, Capacity, Park and ride
Subjects: T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE7 Transportation--Planning
Divisions: Faculty of Civil, Environmental, and Geo Engineering > Environmental Engineering > 25201-(S1) Undergraduate Theses
Depositing User: Uly Imega Satryanggi
Date Deposited: 30 Jun 2021 07:06
Last Modified: 30 Jun 2021 07:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/56774

Actions (login required)

View Item View Item