Pengelompokan Kabupaten/Kota di Jawa Timur Berdasarkan Faktor-Faktor Kebutuhan Konsumsi Air Bersih Rumah Tangga Menggunakan Metode Ensembel ROCK

Ferdhiani, Vinda (2018) Pengelompokan Kabupaten/Kota di Jawa Timur Berdasarkan Faktor-Faktor Kebutuhan Konsumsi Air Bersih Rumah Tangga Menggunakan Metode Ensembel ROCK. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 06211440000069-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
06211440000069-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Akses penduduk terhadap air bersih dan sanitasi merupakan salah satu indikator SDGs yang akan dicapai pada tahun 2030 termasuk di Provinsi Jawa Timur. Indikator terhadap air bersih dapat dilihat dari faktor-faktor yang mempengaruhi kebutuhan konsumsi air bersih pada suatu wilayah. Terdapat dua skala dalam data yaitu numerik dan kategorik. Metode yang digunakan untuk data numerik dan kategorik adalah metode Ensemble ROCK. Unit penelitian ini adalah kabupaten atau kota. Penelitian dengan variabel numerik menggunakan metode hirarki Agglomerative serta untuk variabel kategorik menggunakan metode ROCK. Hasil analisis pengelompokkan data numerik diperoleh pengelompokkan sebanyak 5 kelompok terdiri dari 25 kabupaten dalam cluster pertama, 1 kabupaten pada cluster dua, 2 kabupaten dalam cluster ketiga, 9 kabupaten/kota dalam cluster keempat, dan 1 kota dalam cluster 5. Untuk analisis pengelom-pokkan data kategorik diperoleh hasil pengelompokkan sebanyak 2 claster terdiri dari 3 kota dalam cluster pertama dan 35 kabupaten/kota dalam cluster dua. Penggabungan hasil numerik dan kategorik diperoleh nilai rasio terkecil yaitu 4.82x10-11 dengan hasil terbentuk 2 cluster yaitu 28 kabupaten masuk dalam cluster pertama dan 10 kabupaten/kota masuk dalam cluster 2.
==============================================================================================
Population access to clean water and sanitation is one indicator of SDGs to be achieved by 2030 including in East Java Province. Indicators of clean water can be seen from the factors that affect the needs of water consumption in a region. There are two scales in the data namely numeric and categorical. The method used for numerical and categorical data is the ROCK Ensemble method. This research unit is a district or city. Research with numerical variables using Agglomerative hierarchy method as well as for categorical variables using ROCK method. The results of numerical data grouping analysis were obtained by grouping as many as 5 groups consisting of 25 districts in the first cluster, 1 districts in cluster two, 2 districts in the third cluster, 9 districts / cities in the fourth cluster, and 1 city in cluster 5. For cluster analysis the categorical data obtained by clustering results of 2 clusters consisting of 3 cities in the first cluster and 35 districts / cities in cluster two. Cluster ensemble of numerical and categorical results obtained the smallest ratio value of 4.82x10-11 with the result of 2 clusters formed that is 28 regencies entered in the first cluster and 10 districts / cities entered in cluster 2.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Air Bersih, Analisis Klaster, Ensembel ROCK, Hirarki, SDGs
Subjects: Q Science > Q Science (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD233 Water consumption
Divisions: Faculty of Mathematics, Computation, and Data Science > Statistics > 49201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Vinda Ferdhiani
Date Deposited: 18 Jul 2021 21:16
Last Modified: 18 Jul 2021 21:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/57219

Actions (login required)

View Item View Item